TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Setiap tahun Koperasi Perkebunan Soko Jati menyantuni anak yatim yang ada di Kecamatan Pangean. Baik yang ada di seluruh desa, maupun yang ada di Panti Asuhan Darussalam, Pangean.
Selain untuk 17 desa di Kecamatan Pangean itu, anak yatim yang ada di Desa Giri Sako, Kecamatan Logas Tanah Darat juga tidak luput dari perhatian koperasi tersebut di tengah wabah virus Corona yang masih belum reda.
Santunan berupa uang itu diberikan langsung Ketua Koperasi Soko Jati Syarkawi kepada para Kepala Desa dan anak yatim yang ada di Panti Asuhan Darussalam, Pasarbaru Pangean, Sabtu (16/5/2020) kemarin.
"Alhamdulillah. Kami berharap perhatian seperti ini tak hanya sampai di sini. Harus ditingkatkan," kata Kepala Desa Koto Tinggi Pangean Yasmin, usai menerima santunan anak yatim untuk desanya.
Senada dengan itu, Kepala Desa Rawang Binjai Pangean Sarwin juga bersyukur atas santunan kepada anak yatim yang ada di seluruh desa di Pangean. "Terbantu sekali. Apalagi mau lebaran, dan santunan ini kami bagi rata. Anak yatim piatu dapat semua," katanya.
Ketua Koperasi Soko Jati Syarkawi yang didampingi pengurus lainnya Misbah, berharap santunan yang diberikan ini bermanfaat bagi yang menerima. Baik anak yatim yang ada di desa-desa dan di panti. Termasuk juga anak yatim yang ada di Giri Sako LTD. "Insya Allah, perhatian ini akan terus kami tingkatkan. Mudah-mudahan berkah," harap Syarkawi.
Laporan: Juprison (Telukkuantan)
Editor: E Sulaiman