WABAH VIRUS CORONA

BLT Kuansing Harus Tepat Sasaran

Kuantan Singingi | Jumat, 17 April 2020 - 12:40 WIB

BLT Kuansing Harus Tepat Sasaran
ASWIMAR

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Pemkab Kuansing akan segera menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) pada 23.000 KK di Kuansing yang terdampak pandemi Covid 19. Kebijakan itu, dinilai anggota Fraksi PKB DPRD Kuansing, Aswimar sangat positif.

Menurutnya, sudah wajar Pemkab memberikan bantuan pada masyarakat yang terdampak Covid 19 di Kabupaten Kuansing. Namun, bantuan tersebut harus tepat sasaran.


"Kita mendukung kebijakan itu. Tapi harus tepat sasaran," ujar Aswimar, Jumat (17/4) di Teluk kuantan.

Tepat sasaran maksudnya, 23.000 KK yang akan menerima bantuan itu betul-betul masyarakat yang layak menerima. Misal, orang miskin, orang yang kehilangan mata pencaharian akibat Covid-19, pedagang kecil, dan lainnya.

Karena itu, sebelum disalurkan, Pemkab harus sudah mengantongi data yang akurat dan objektif. Tidak dikaitkan dengan unsur lain, apalagi politis. 

"Kalau orang itu memang layak menerima, harus di bantu. Jangan di beda-beda kan atas unsur lain," tegasnya.
 

Ia menyarankan, pendataan yang dilakukan oleh desa, harus di cek kembali oleh camat sebelum diserahkan pada pemkab.

Selain itu, menyinggung soal anggaran BLT darimana di ambil Pemkab, atas kegiatan apa, dirinya mengakui kalau sejauh ini belum ada penyampaian resmi oleh Pemkab ke DPRD Kuansing.

Seyogyanya, anggaran yang digunakan juga disampaikan ke DPRD secara rinci. "Tapi kita tunggu saja. Saya dengar masih di bahas di TAPD,. Termasuk anggaran penanganan Covid-19 secara keseluruhan yang mencapai Rp64 miliar itu," ujar Aswimar.

 

Laporan: Desriandi Chandra (Telukkuantan)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook