TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Keluarga besar MA Ulil Albab Inuman, Rabu (15/9/2021) mengundang Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kuansing bersilaturrahmi. Camat Inuman, dan tokoh masyarakat Inuman baik yang berada di Inuman, Teluk Kuantan, Pekanbaru maupun Jakarta secara virtual.
Dalam silaturrahmi itu, pihak madrasah maupun yayasan meminta dukungan baik dalam kelanjutan pembangunan Mushalla Nurul Ilmi MA Ulil Albab Inuman yang sempat tertunda beberapa tahun maupun dalam aktivitas belajar mengajar.
itu disampaikan Kepala Madrasah Shufi Maksum. Menurut Shufi sampai sekarang MA Ulil Albab tetap memiliki prestasi. Empat orang anak sekolah ini ikut KSM tingkat provinsii dan juga ikut memperkuat dalam MTQ baik di Kabupaten Kuantan Singingi maupun di daerah lain seperti Inhu, Inhil.
Karena itu, keberadaan Mushalla Nurul Ilmi MA Ulil Albab Inuman yang sudah lama terhenti pembangunannya penting untuk di lanjutkan.
" Maka Insyaallah, akan kita mulai kembali," ujarnya.
Dalam penggalangan donasi pembangunan, selama 15 hari, sudah terkumpul dana Rp24 juta dari Rp123 juta yang dibutuhkan. Sumbangan itu berasal dari masyarakat Inuman, Pekanbaru, Teluk Kuantan bahkan Jakarta.
Pertemuan itu di hadiri Ketua Yayasan Ulil Albab Kuantan Singingi H Bakhtiar Shaleh SAg MH, Pengawas Madrasah Drs Syufyan, Kepala KUA Inuman, Ketua Komite MA Ulil Albab Inuman H Marjan dan pendiri Yayasan Ulil Albab, Ahdanan Shaleh.
Ketua Yayasan Ulil Albab, HbBakhtiar Shaleh SAg MH menyampaikan lembaga pendidikan di bawah Yayasan Ulil Albab mulai dari TK, MI, MTs dan MA sudah berjalan lebih kurang 25 tahun. Alhamdulillah, terus berkembang dengan program Plusnya telah banyak memberikan kontribusi terhadap Inuman khususnya dan Kuansing di MTQ baik kabupaten maupun provinsi.
Untuk mendukung program itu, Mushalla sangat dibutuhkan. Maka dengan dilanjutkan kembali pembangunan Mushalla Nurul Ilmi MA Ulil Albab Inuman, diharapkan akan dapat membantu anak didik untuk memperkuat amal ibadah.
Sementara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kuantan Singingi di Wakili KA TU Kemenag Kuansing. H Armadis SAg, M Pd menyambut baik pembangunan Mushalla Nurul Ilmi MA Ulil Albab Inuman sebagai salah satu sarana yang sangat diperlukan di sebuah Madrasah.
Kakan Kemenag baik secara pribadi maupun kantor sangat mendukung berdiri Mushalla ini. Apalagi MA Ulil Albab Inuman sudah banyak berkontribusi terhadap Inuman khususnya dalam ajang MTQ.
Armadis berharap jangan pernah ragu untuk menyekolahkan anaknya di MA ini. Di MA Ulil Albab anak didik mendapatkannya dua ilmu sekaligus, baik agama maupun umum. Apalagi MA Ulil Albab Inuman punya program khusus untuk tenaga pendidikan dan kependidikan.
Laporan: Desriandi Candra (Telukkuantan)
Editor: Erwan Sani