TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Keseriusan jajaran Polres Kuansing dalam memutus mata rantai penyebaran pandemi corona (Covid-19) di wilayah Kabupaten Kuantan Singingi kembali ditunjukkan.
Kali ini dilakukan oleh jajaran Polsek Kuantan Mudik. Anggota Polsek Kuantan Mudik berkeliling pasar Lubuk Jambi mengingatkan pengunjung dan pedagang untuk mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan pengeras suara.
Hal itu dibenarkan Kapolres Kuansing AKBP Henky Poerwanto SIK MM melalui Kapolsek Kuantan Mudik Iptu Faisal Alisa SH kepada Riaupos.co, Ahad (15/11/2020).
"Iya.Tadi kami memberikan imbauan kepada pengunjung dan pedagang untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Menimal, mereka harus menggunakan masker dan selalu mencuci tangan dengan sabun," kata Faisal.
Selain jajaran Polsek Kuantan Mudik seperti Kanit Sabhara Iptu Mara Enda dan Kasubsektor Gunung Toar Iptu Presly, pihaknya juga melibatkan Lurah Pasar Lubuk Jambi Ranmaila, anggota Koramil Kuantan Mudik dan Pegawai Puskesmas Lubuk Jambi.
"Kami akan terus mengimbau masyarakat yang ada di Kuantan Mudik, Gunung Toar dan Kecamatan Pucuk Rantau agar mematuhi protokol kesehatan. Ini penting, selain menyelamatkan diri sendiri, juga menyelamatkan orang banyak," kata Faisal.
Dengan telah menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari, lanjut Faisal, artinya masyarakat telah membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Laporan: Mardias Chan (Telukkuantan)
Editor: Hary B Koriun
Pesan Redaksi:
Mari bersama-sama melawan Covid-19. Riaupos.co mengajak seluruh pembaca ikut mengampanyekan gerakan 3M Lawan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. Ingat pesan Ibu, selalu Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak serta hindari kerumunan.
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan