TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi bersama Bupati Kuansing Andi Putra SH MH melakukan panen raya padi sawah Indek Penanaman (IP) 200 di Desa Tebing Tinggi Kecamatan Benai, Rabu (13/10/2021).
Gubernur Riau Drs H Syamsuar dalam arahannya menyampaikan, bahwa tanaman pangan merupakan program unggulan untuk meningkatkan ketahanan pangan di Riau.
"Misal menanam padi yang mempunyai nutrisi tinggi untuk stunting. Ini salah satu solusi mengatasi stunting di Riau," katanya.
Gubri menjalaskan. Kalau lahannya ada, alat pertanian akan disiapkan atau dibantu oleh Pemprov Riau. Tentu kebutuhannya disesuaikan dengan luas lahan. Tapi tidak satu kali tanam, tapi dua kali tanam.
"Seperti di Kecamatan Benai. Jika warga punya komitmen tanaman pangan pasti bisa seperti Tebing Tinggi ini," katanya.
Orang nomor satu di Riau ini berharap agar petani meningkatkan produksinya. Misalnya, saat ini 5 ton hasilnya, kedepan bisa di atas 6 ton. Apalagi harga padi saat ini mencapai Rp4.200-Rp4.500 perkilo.
"Tanaman padi lebih menggembirakan dari tanamam sawit. Kalau serius, padi bisa lebih baik dari tanaman yang lain," ujarnya.
Dukung Sektor Pertanian
Sementara Bupati Kuansing Andi Putra SH MH dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi.
"Atas nama Pemda dan masyarakat Kuansing mengucapkan selamat datang di Kecamatan Benai. Penghormatan bagi masyarakat Kuansing pak Gubernur hadir di panen raya dan silaturhami langsung dengan warga Benai," ungkap Andi Putra.
Menurut Bupati Andi Putra, tanaman pangan dan holtikultura merupakan program unggulan Gubernur Syamsuar untuk memajukan petani di Provinsi Riau.
"Semoga kegiatan panen padi hari ini mendapat berkah dari Allah," katanya.
Andi Putra juga memberikan apresiasi dan terima kasih kepada Gubernur Riau Drs Syamsuar yang telah memberikan bantuan di bidang tanaman pangan, khususnya di sektor pertanian.
"Karena aspirasi warga Benai sudah terealisasi. Embung sudah kita lihat, bantuan traktor akan direalisasikan, serta pembangunan sumur artetis," katanya.
Sampaikan Aspirasi
Bupati Kuansing Andi Putra menyampaikan, bahwa lumbung padi di Kuansing bukan hanya di Benai saja, tapi hampir di setiap kecamatan di Kuansing jadi lumbung.
Ya. Seperti Kecamatan Kuantan Tengah, Sentajo Raya dan Kuantan Mudik, Pangean, Kuantan Hilir dan Kuantan Hilir Seberang.
"Maka kami menginginkan pembangunan dan bantuan, baik dari APBN dan APBD provinsi di sektor pertanian. Termasuk sektor lainnya," harapnya.
Turut hadir unsur Forkopimda Kuansing, anggota DPRD Riau H Sukarmis, Ketua DPRD Kuansing Dr Adam SH MH, Rektor Unri Prof Aras Mulyadi, Kadis Tanaman Pangan dan Holtikultura Riau Syahfalefi dan Sekdakab Kuansing Dr Agusmandar.
Setelah melakukan panen raya padi IP200, Gubri Drs Syamsuar dan Bupati Kuansing Andi Putra SH MH dan Forkopimda Kuansing melakukan peninjauan stand bazar tanaman pangan yang digelar masing-masing desa di Kecamatan Benai.
Laporan: Juprison (Telukkuantan)
Editor: Erwan Sani