Plt Bupati Kuansing Buka Turnamen Sepak Bola Suhardiman Amby Cup I

Kuantan Singingi | Senin, 13 Juni 2022 - 09:47 WIB

Plt Bupati Kuansing Buka Turnamen Sepak Bola Suhardiman Amby Cup I
Plt Bupati Kuansing Drs H Suhardiman Amby Ak MM menendang bola saat pembukaan turnamen sepakbola di Desa Gunung Melintang, Kecamatan Kuantan Hilir, Jumat (10/6/2022). (DISKOMINFOTIKS)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Turnamen sepakbola merupakan sebuah wadah silaturahmi dan pererat persatuan dan kesatuan di tengah-tengah masyarakat, bukan hanya saja untuk ajang kompetisi, juga tentang prestasi.

Hal ini disampaikan Plt Bupati Kuantan Singingi Drs H Suhardiman Amby Ak MM di hadapan masyarakat Desa Gunung Melintang, Kecamatan Kuantan Hilir saat pembukaan turnamen sepakbola, Jumat (10/6/2022).


"Jadikan turnamen ini sebagai wadah silaturahmi guna mewujudkan persatuan dan kesatuan masyarakat, bukan untuk sebuah keributan yang berakhir perpecahan," sebut Suhardiman Amby.

Turnamen perdana Suhardiman Amby Cup I di Desa Gunung Milintang diharapkan para wasit bisa tegak lurus dalam menjadi hakim mengawasi proses pertandingan. Sehingga pertandingan sepakbola berjalan lancar.

Suhardiman Amby mengancam memberhentikan turnamen di tengah jalan bila nanti terjadi kericuhan saat pertandingan berlangsung.

"Ingat. Tidak ada kekerasan dalam sepakbola. Sepakbola harus bisa mempersatukan kita semua. Maka dari itu, jaga sportivitas baik di dalam lapangan maupun usai bertanding," harapnya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook