PENDIDIKAN

Pj Bupati Semangati Pelajar IPRY Kuansing

Kuantan Singingi | Senin, 12 Oktober 2020 - 14:03 WIB

Pj Bupati Semangati Pelajar IPRY Kuansing
Pj Bupati Kuansing Roni Rakhmat silaturrahmi virtual bersama pelajar yang tergabung di IPRY Komisariat Kuansing, baru-baru ini.(DESRIANDRI CHANDRA/RIAUPOS.CO)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Penjabat (Pj) Bupati Kuantan Singingi, Roni Rakhmat SSTP MSi menyemangati para pelajar, terutama mahasiswa baru yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta (IPRY) Komisariat Kuansing saat silaturrahmi virtual, baru-baru ini. 

Bupati Roni Rakhmat menyampaikan pandangannya, bahwa mahasiswa Yogyakarta berpotensi untuk kemajuan daerahnya. Maka dari itu, besar harapannya, agar para pelajar ini setelah kembali ke daerah dapat membangun Kuansing yang lebih baik.


"Karena sebagai pemuda harus tetap optimis, harus tetap semangat apapun yang terjadi. Dan saya berpesan, ayo promosikan budaya Kuantan Singingi, karena adik-adik ini merupakan duta daerah Kuansing di Yogyakarta," ujarnya. 

Setelah itu, Penasehat IPRY Komisariat Kuansing Yebi Yuriandala ST MEng yang juga merupakan Dosen Teknik Lingkungan di Universitas Islam Indonesia (UII) berpesan, bahwasanya, ini baru awal masa kuliah, belum terlambat untuk menentukan masa depan, karena ada beberapa jenis/kriteria nahasiswa Yogyakarta.

"Selesai kuliah kembali ke daerah untuk membangun negeri dan ada juga yang selesai kuliah tidak kembali ke daerah, namun masih ingat dengan negerinya sendiri dan berkontribusi dari jauh atau rantau," katanya.

Sedangkan Ketua Umum IPRY Komisariat Kuansing, Rengky Prasetio Permana mengenalkan IPRY kepada para pelajar, bahwasanya IPRY ini berazaskan kekeluargaan.

"Dan kita walaupun jauh di tanah Jawa kita masih dapat merasakan kalau kita punya keluarga dan wadah untuk berorganisasi membangun daerah," katanya.

Apalagi, menurutnya, Kuansing di Yogja memiliki asrama putra, sanggar pacu jalur dan tim futsal untuk wadah adik-adik mahasiswa baru guna mengembangkan kreatifitas, karena mereka adalah agen of change.

"Jadi, kita rajut bersama kekeluargaan kita dari sekarang untuk di masa yang akan datang kita bangun bersama daerah kita Kuantan Singingi. Dan IPRY Komisariat Kuansing siap bersinergi bersama pemerintah guna nembawa nama baik Kuansing," ujar Rengky.

 

Laporan: Mardias Chan (Telukkuantan)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook