PILKADA KUANSING

Ketua DPRD Kuansing Resmikan Masjid di Hulu Kuantan

Kuantan Singingi | Minggu, 12 Juli 2020 - 13:03 WIB

Ketua DPRD Kuansing Resmikan Masjid di Hulu Kuantan
Ketua DPRD Kuansing Andi Putra SH MH didampingi perwakilan Camat dan Kapolsek Hulu Kuantan serta Kades dan Pengurus mesjid meresmikan pemberian nama mesjid di Desa Tanjung Medang, Hulu Kuantan, Jumat (10/7/2020) lalu.(JUPRISON/RIAUPOS.CO)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Ketua DPRD Kuansing, Andi Putra SH MH meresmikan sekaligus memberi nama masjid yang ada di Desa Tanjung Medang, Kecamatan Hulu Kuantan, Jumat (10/7/2020) pekan lalu.

Masjid ini berdiri mengingat masjid yang ada sebelumnya kecil. Tidak bisa menampung ratusan jamaah. Sehingga setiap anak-anak dari rantau pulang, masjid jadi tak muat. Maka, sejak itulah masjid baru didirikan. 


"Dengan mengucapkan Bismillahirrahmaanirrahiim. Masjid milik masyarakat Desa Tanjung Medang, Kecamatan Hulu Kuantan saya resmikan. Dengan nama, Masjid Az Zikra," kata Ketua DPRD Andi Putra.

Dalam kesempatan itu, Andi Putra atas nama Ketua DPRD Kuansing dan keluarga besar H Sukarmis kembali membantu untuk percepatan finishing masjid.

"Alhamdulillah, sekarang atas dukungan semua, masjid ini bisa seperti sekarang ini. Semoga menjadi nyaman dan khusyuk beribadah," kata Ketua Pembangunan Masjid Tanjung Medang, Supriadi, saat peresmian.

Apalagi dukungan dari pemerintahan desa, termasuk dukungan dari Ketua DPRD Kuansing dan semuanya, masjid bisa dimanfaatkan. 

"Terima kasih atas bantuan semuanya," demikian disampaikan pengurus masjid.

Peresmian masjid, diakuinya, ini adalah keduakalinya Ketua DPRD Andi Putra datang dan salat berjamaah di masjid yang didambakan masyarakat Tanjung Medang. Sekitar tahun 2018 lalu saat safari DPRD Kuansing.

"Waktu itu masjid masih beralaskan tanah. Alhamdulillah, masjid sudah banyak kemajuan saat kunjungannya kali ini. Lantainya sudah keramik. Namun masih butuh uluran tangan kita semua," katanya.

Masyarakat Tanjung Medang pun antusias dan semangat menyambut masjid baru itu. Seraya mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Ketua DPRD Kuansing Andi Putra.

Ratusan jamaah yang menghadiri acara peresmian masjid itu juga mendoakan agar Ketua DPRD Kuansing Andi Putra ini menjadi Bupati Kuansing periode 2021-2026.  Ia berharap ke depan, pembangunan bisa menggeliat seperti dulu lagi.

"Itu yang kita harapkan. Ada geliat pembangunan seperti dulu lagi," harapnya.

Kesempatan itu juga dimanfaatkan masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya. Diusulkannya dibangunnya jembatan menuju Logas dan didirikannya sebuah SD yang representatif di desa terindah nomor 2 di Riau itu.

 

Laporan: Juprison (Telukkuantan)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook