HARI JADI KUANSING KE-20

Ketua DPRD Kuansing Harap Kehadiran Tokoh Pendiri

Kuantan Singingi | Jumat, 11 Oktober 2019 - 14:53 WIB

Ketua DPRD Kuansing Harap Kehadiran Tokoh Pendiri
Andi Putra SH MH

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Di usia yang sudah mencapai 20 tahun, Ketua DPRD Kuansing Andi Putra SH MH berharap dukungan para tokoh pendiri Kabupaten Kuantan Singingi. Sekaligus ke depan meminta masukan dan saran untuk menentukan arah Kabupaten Kuantan Singingi ini ke depan. 

Oleh sebab itu, Ia berharap agar momentum peringatan Hari Jadi Kuansing ke-20. Tepat 12 Oktober 2019 ini, hendaknya dihadiri para tokoh pendiri Kabupaten Kuantan Singingi. Karena menurutnya, ada peran atau jasa dari masing-masing mereka untuk menjadikan daerah ini otonom, seperti saat ini.



"Makanya, kita semua berharap kehadiran para tokoh pendiri Kuansing dihelat ini. Karena kita ingin meminta masukan dan sumbang sarannya, terkait kemajuan Kuansing ke depan," ujar Ketua Andi Putra kepada wartawan, Jumat (11/10).


Keinginannya untuk meminta masukan dan saran para tokoh pendiri dan tokoh masyarakat Kuansing, ditegaskan Andi, perlu dilakukan. Agar menurutnya, tujuan berdirinya Kabupaten Kuansing bisa tercapai. Karena dalam usianya yang sudah 20 tahun, tentu masih banyak kekurangan.


"Karena itu, kami ingin masukan dari semua pihak. Terutama tokoh-tokoh pendiri Kuansing. Karena niat mereka ingin berdiri sendiri adalah untuk mensejahterakan masyarakat. Ke depan, tujuan ini harus kita wujudkan. Maka, perlu masukan dari mereka," ujar Andi Putra.


Sebelumnya, Sekretaris DPRD Kuansing Mastur SE memastikan, bahwa pada peringatan Hari Jadi Kuansing tahun ini. Hari jadi yang ke-20, pada 12 Oktober ini, seluruh tokoh pendiri Kabupaten Kuantan Singingi yang masih hidup diundang untuk mengikuti sidang paripurna istimewa DPRD Kuansing, Sabtu (12/10).


Sedikitnya, ada 100 lebih undangan untuk para tokoh pendiri Kuansing yang ada di perantauan. Dan ditambah lagi, undangan bagi para tokoh pendiri yang masih berdomisili di negeri jalur ini. Karena itu, Ia tidak ingin tidak ada yang tidak diundang.


"Seluruhnya harus diundang. Ada 100 lebih undangan untuk yang di luar Kuansing. Itu untuk tokoh pendiri," tegas Mastur kepada Riau Pos, Kamis (10/10) kemarin.


Sesuai arahan pimpinan, diharapkan Mastur petugas yang mengantar undangan teliti dalam mengantar. "Jangan sampai ada yang tertinggal. Ini adalah bentuk penghargaan DPRD kepada para pendiri. Karena kehadirannya sangat diharapkan," katanya.

Laporan: Juprison/Telukkuantan

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook