TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kuansing periode 2021-2026, H Halim-Komperensi SP MSi menuntaskan pelatihan saksi dari seluruh perwakilan desa yang ada di 15 Kecamatan di Kuansing, Sabtu (5/12/2020).
Sebanyak 1.372 orang siap menjadi saksi pemenangan Halim-Komperensi (HK). Mereka akan bertugas di 686 Tempat Pemungatan Suara (TPS). Mereka diberi pelatihan secara bertahap yang dikelompokkan berdasarkan desa dan rekomendasi PDI Perjuangan serta rekomendasi PAN.
Pelatihan dilaksanakan di enam lokasi yang berbeda dengan materi terdiri dari teori dan praktek. Pada sesi pelatihan rekomendasi PDI Perjuangan menghadirkan langsung Kepala Badan Saksi Pemilu Nasional ( BSPN) PDI Perjuangan Provinsi Riau, Jhon Dairisman Girsang dibantu beberapa staf dan panitia lokal lainnya.
Dijelaskannya, pelatihan ini penting untuk dilaksanakan untuk meng-upgrade kemampuan para saksi partai agar kualitas dan loyalitas sehingga layak diberi Mlmandat tugas mengamankan suara di TPS yang ada.
Pada setiap sesi pelatihan, para saksi diberikan secara detail tugas dan tanggungjawab baik secara teori dan praktek selama bertugas di TPS. Peserta juga diberi pembekalan secara detail fungsi cara mengisi C1 KWK, cara keberatan jika ada yang terlihat kecurangan dan lainnya.
Peserta juga diberi buku saku untuk dipelajari agar lebih memahami tugas dan fungsi mereka selama pelaksanaan pemungutan suara berlangsung.
Hal yang sama dilakukan pada pelatihan saksi rekomendasi PAN yang dilaksanakan secara terpisah. Pemberi materi untuk saksi-saksi rekomendasi PAN dilakukan oleh mentor dari PAN yang di koordinir Adestri Wulandari bersama konsultan politik pasangan H Halim –Komperensi SP MSi. Materi berupa teori dan praktek dilaksanakan secara detail agar saksi yang bertugas di TPS benar-benar memahami tugas mereka di TPS.
Selanjutnya untuk menunjang percepatan pelaporan dan rekap data suara dari TPS, tim pemenangan menyiapkan real count H Halim – Komperensi secara internal yang dikelola BSPN Kabupaten Kuantan Singingi bersama konsultan politik tim pemenangan HK. Data dari TPS akan langsung dikirim ke server sehingga jumlah suara akan langsung diketahui secara real time dari TPS yang ada.
Laporan: Desriandri Chandra (Telukkuantan)
Editor: E Sulaiman