TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Desa Sampurago, Kecamatan Hulu Kuantan, Kabupaten Kuantan Singingi menjadi saksi dari upaya pengembangan wisata desa yang menjanjikan. Tim dari Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau melakukan pengabdian masyarakat untuk memberi pemahaman kepada masyarakat dalam pengembangan wisata. Kegiatan yang berlangsung di SMPN 1 Hulu Kuantan Rabu (2/8) tersebut dihadiri oleh narasumber dari UIN Suska dan Universitas Terbuka tersebut dihadiri masyarakat Sampurago.
Menurut Narasumber dari , Nurhayati Zein SAg MSy dan tim pengajar dari Universitas Terbuka, Radeswandri SE MM menyebutkan bahwa kehadiran mereka adalah berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang pemberdayaan kelompok sadar wisata (Pokdarwis) melalui pendekatan life skill.
“Kami memberikan pandangan tentang pentingnya pengembangan wisata di wilayah pedesaan dan bagaimana memanfaatkan potensi lokal secara optimal. Tujuanya adalah untuk pemberdayaan masyarakat.(yas)