TRADISI

Ternyata, Timbo Ruang Jalur Juragan Seorang Plt Kepala BPKAD Kuansing

Kuantan Singingi | Senin, 01 Agustus 2022 - 12:33 WIB

Ternyata, Timbo Ruang Jalur Juragan Seorang Plt Kepala BPKAD Kuansing
Plt Kepala BPKAD Kuansing, Andi Zulfitri (berdiri) di jalur Juragan Kuantan saat pacu jalur Kecamatan Gunung Toar baru-baru ini. (MARDIAS CHAN/RIAUPOS.CO)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Banyak orang tidak tahu bahwa seseorang yang berada di timbo ruang (orang yang berdiri bagian tengah jalur) Juragan Kuantan, Desa Seberang Gunung, Kecamatan Gunung Toar itu adalah seorang pejabat di Pemkab Kuansing.

Ia adalah Andi Zulfitri ST MSc, Plt Kepala BPKAD Kuansing. Disela-sela kesibukannya, Andi Zulfitri nenyempatkan diri berbaur dengan masyarakat dalam rangka ikut menjaga dan mempertahankan budaya Kuansing melalui pacu jalur.


Menurut Plt Kepala BPKAD Kuansing, Andi Zulfitri ST MSc saat dihubungi riaupos.co, Senin (1/8/2022) mengatakan bahwa dirinya sudah menjadi timbo ruang jalur sejak tahun 2012.

"Iya. Ini kan bentuk kepercayaan masyarakat dan anak pacu. Karena, keberadaan seorang timbo ruang tidak sembarangan ditunjuk. Yang pertama, dia mengerti keadaan jalur dan anak pacu. Selanjutnya, ia harus bisa sebagai pengayom anak pacu," kata Andi Zulfitri.

Andi Zulfitri membeberkan, selama pacu jalur berlangsung dari pancang start hingga finish, baik cara mendayung, hingga melakukan sprin, anak pacu menunggu intruksi dari seorang timbo ruang.

"Ini tanggungjawab timbo ruang, menjaga 50 orang lebih anak pacu dengan watak yang berbeda. Inilah budaya pacu jalur. Kehadiran saya diposisi timbo ruang jalur Juragan Kuantan sampai hari ini adalah bentuk kebanggaan saya dengan budaya pacu jalur," kata Andi Zulfitri yang akrab disapa Andi Juragan ini.

Seperti diketahui, jalur Juragan Kuantan merupakan salah satu jalur andalan dari Kecamatan Gunung Toar selama ini. Beberapa prestasi, baik tingkat rayon maupun tingkat nasional sudah pernah dicicipi.

Tahun ini, masyarakat Seberang Gunung menunggu prestasi jalur Juragan Kuantan di iven pacu jalur budaya Kecamatan Kuantan Mudik dan inven nasional di Tepian Narosa Telukkuantan.

 

Laporan: Mardias Chan (Telukkuantan)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook