BAGANSIAPIAPI (RP) - Sekretaris Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pasar (DKPP) Kabupaten Rohil, Iwan Kurnia (37) dibacok oleh mantan petugas kebersihan di DKPP Rohil bernama Budiman (27), Selasa (30/7) sekitar pukul 13.30 WIB.
Dugaan sementara, pembacokan itu ditenggarai sakit hati karena diberhentikan bekerja oleh korban. Korban sempat dilarikan ke RSUD Pratomo Bagansiapi-api. Tapi sekitar pukul 15.00 WIB, akhirnya dilarikan ke Pekanbaru.
Kepala Dinas DKPP Rohil, Suwandi membenarkan adanya pembacokan terhadap Sekretaris DKPP tersebut. Menurutnya, kejadiannya terjadi sekitar kawasan Jembatan Arang Anyie Km 4 Baganpunak, Kecamatan Bangko.
”Iwan dibacok oleh mantan pekerja pembersih taman. Pelaku sudah diberhentikan selama 3 bulan oleh Iwan,” ujar Suwandi.
Meski demikian Suwandi tak mau menghubungkan pembacokan itu karena faktor sakit hati. Yang jelas pelaku adalah mantan dari Dinas DKPP Rohil. Suwandi menyesalkan kejadian yang dialami Sekretaris DKPP tersebut. Menurutnya, kejadian itu seharusnya tak terjadi kalau keduanya saling terbuka menyelesaikan masalah secara kekeluargaan.
”Saya pun belum mengetahui apa yang menjadi permasalahan. Selama ini, keduanya cukup baik dalam bekerja. Kita serahkan ke kepolisian yang menanganinya, dan kedua keluarga korban dan pelaku bersabar dan menyerahkan sepenuhnya kepada kepolisian,” ujar Suwandi.
Kapolres Rohil AKBP Toni Hermawan SIk melalui Kapolsek Bangko Kompol Hamrizal Nasution, didampingi Kanitreskrim Polsek Bangko Iptu Manapar S menyebutkan, saat kejadian korban dari arah Batu Empat menuju ke Kota Bagansiapiapi mengendarai sepeda motor. Setiba di Jembatan Karang Anyar, Kelurahan Baganpunak, Bangko, tiba-tiba diberhentikan oleh seorang laki-laki yang langsung mengeluarkan sebilah parang dari belakang dan membacok korban di bagian tangan kiri.
Akibatnya, korban mengalami luka robek di siku kiri sepanjang lebih kurang 12 centimeter. Usai membacok korban, pelaku langsung bergegas meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP).
”Anggota Reskrim Polsek Bangko segera melakukan penyelidikan begitu mendapat laporan dan mencari pelakunya. Tersangka dapat diamankan sekitar 2 jam kemudian, dan diketahui bernama Budiman,” terang Hamrizal. Sementara pelaku pembacokan langsung diamankan. Sementara motif pembacokan yang dilakukan diduga karena dendam karena dikeluarkan dari DKPP.(fad)