Jajaki Investasi Agrobisnis, Kedubes Australia Kunjungi Riau Pos

Kriminal | Kamis, 31 Mei 2012 - 09:36 WIB

Jajaki Investasi Agrobisnis, Kedubes Australia Kunjungi Riau Pos
Konselor Pertanian, Bruce Wallner dan Sekretaris Utama Bidang Ekonomi Kedubes Australia, Rachel Dunstone mengunjungi kantor Riau Pos yang diterima Pemred Raja Isyam Azwar, Pemred Riau Pos Online H Yasril, Wapemred Harry B Koriun, Ombudsman Moeslim Kawi dan awak redaksi lainnya, Rabu (30/5/2012). (Foto: didik herwanto/riau pos)

PEKANBARU (RP)- Konselor Pertanian Bruce Wallner dan Sekretaris Utama Bidang Ekonomi Rachel Dunstone dari Kedutaan Besar (Kedubes) Australia mengunjungi kantor redaksi Riau Pos Rabu (30/5). 

Mereka datang untuk mempelajari kondisi pertumbuhan ekonomi dan agrobisnis di Provinsi Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Wallner dan Dunstone mendapatkan rekomendasi dari Pemerintah Indonesia untuk datang ke Riau, karena provinsi ini memiliki pertumbuhan ekonomi di atas rata-rata nasional.

‘’Kunjungan ke Riau ini merupakan kunjungan pertama dan satu-satunya sejauh ini untuk melihat perkembangan ekonomi dan sektor non migas. Kami mendapatkan informasi, Riau memiliki pertumbuhan ekonomi yang sangat bagus termasuk untuk komoditi ekspor seperti sawit,’’ ujar Wallner.

Sebelum singgah ke Riau Pos, sepasang perwakilan pemerintah Negeri Kanguru ini juga sempat mengunjungi salah satu perusahaan sawit raksasa di Riau, mengunjungi para petani, dan melihat Puskesmas di sekitar kebun sawit di daerah transmigrasi. Mereka juga sempat bersua dengan Bupati Pelalawan untuk tujuan yang sama.

‘’Kami pikir, Riau Pos lebih paham dan memiliki data akurat mengenai perkembangan Riau,’’ ujar Rachel Dunstone. Dalam kunjungan itu banyak hal yang menjadi bahan diskusi.

Hadir menyambut tamu spesial ini Pemimpin Redaksi (Pemred) Riau Pos Raja Isyam Azwar, Pemimpin Redaksi Riau Pos Online H Yasril, Wapemred Harry B Koriun, Ombudsman Riau Pos Moeslim Kawi, Manajer IT dan EDP Hendriwanto dan beberapa awak redaksi Riau Pos lainnya.

Selain penasaran dengan pertumbuhan ekonomi di Provinsi Riau yang sangat signifikan dibanding daerah lainnya, salah satu latar belakang kunjungan jajaran penting Kedubes Asutralia ini adalah Australian Government Overseas Aid Program, yang lebih dikenal dengan sebutan AusAID.

AusAID yang menyediakan dana besar sejumlah 500 milyar dolar Australia untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan Indonesia. Program ini menurut Wallner adalah program Pemerintah Australia yang terbesar di dunia, dan itu ada di Indonesia.

Dalam kunjungan kemarin, dua bule ini fokus pada perkembangan pertanian sawit di Riau. Baik itu perkebunan yang dikelola oleh pemerintah, perusahaan swasta maupun yang dikelola oleh perorangan.

Wallner dan Dunestone tertarik dengan program pengembangbiakan sapi di lahan perkebunan sawit yang dijelaskan oleh Pemred Raja Isyam Azwar.

Selain itu mereka juga menanyakan rencana beberapa pemerintah kabupaten/kota yang ingin membangun pelabuhan di daerah masing-masing.(h)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook