TAKUT TERENDAM BANJIR

Mobil Mewah Wawan Dipindahkan ke Lobi KPK

Kriminal | Jumat, 31 Januari 2014 - 14:03 WIB

Mobil Mewah Wawan Dipindahkan ke Lobi KPK
Mobil-mobil mewah yakni Lamborghini Aventador, Ferrari, Bentley, dan Rolls Royce milik Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan di halaman KPK setelah di sita Selasa (28/1/2014). Foto: Agus Wahyudi / JAWA POS

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memindahkan lima mobil mewah milik adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan ke lobi gedung KPK. Awalnya mobil itu ditempatkan di parkiran.

Mobil-mobil itu dipindahkan pada Jumat (31/1) dini hari. Kelima mobil milik Wawan yang dipindahkan adalah Rolls-Royce, Lamborghini, Ferrari, Bentley, dan Nissan GTR.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Salah seorang petugas KPK mengatakan, mobil-mobil milik Wawan itu dipindah supaya tidak terendam banjir. "Takut tiba-tiba datang banjir," katanya saat memindahkan mobil Wawan yang disita KPK atas sangkaan tindak pidana pencucian uang, Jumat (31/1).

Kelima mobil milik Wawan tersebut tampak dilindungi dengan penutup mobil dan diberi garis batas warna kuning hitam. Mobil-mobil itu disita terkait kasus dugaan tindak pidana pencucian uang yang menjerat Wawan.

Terkait kasus dugaan pencucian uang yang menjerat Wawan, KPK juga menyita mobil Toyota Land Cruiser, Sedan Lexus, dua Pajero Mitsubishi, satu mobil BMW, satu Honda Freed, tiga Innova, satu Avanza, satu Ford Fiesta, satu Fortuner, dan satu motor Harley Davidson. (gil/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook