PEKANBARU (RP)-Di penghujung Februari 2012, tepatnya Rabu (29/2) malam ini, Mal Pekanbaru melaksanakan pengundian Shocking Shopping MP Card di Atrium Utama Lantai Dasar pada pukul 18.00 WIB, di mana program undian ini telah berlangsung selama periode 8 Februari 2011 hingga 7 Februari 2012, untuk memperebutkan hadiah dua unit lemari es, dua unit LCD TV, dua unit iPad 64 GB, dua unit Honda Scoopy dan hadiah utamanya satu unit mobil Honda Freed.
Selama periode program undian tersebut, telah terkumpul 429.184 poin undian. “Dalam program undian ini, pelanggan dapat mengumpulkan poin undian dengan cara berbelanja minimal Rp100 ribu, serta bisa menukarkan struk belanjanya dengan 1 kupon undian yang berlaku akumulasi dan kelipatan di counter MP Card yang ada di lantai basement Mal Pekanbaru,” ucap Reza, pihak penyelenggara, Selasa (28/2).
Mekanisme pengundian program dilakukan dengan sangat jujur, di mana nomor undian yang akan diundi (sejumlah 6 digit nomor), dimasukkan ke dalam 6 bowlfish yang sebelumnya telah disegel oleh pihak Depsos pada Selasa (28/2) kemarin di kantor pengelola Mal Pekanbaru. Lalu pada saat pengundian, nomor-nomor undian tersebut akan dicabut oleh pengunjung dan diundi dihadapan notaris, Depsos dan juga pihak kepolisian. Hadir pula pada malam itu home band Score, Red Ocean Band, serta penampilan tari persembahan dari Sanggar Tari Malay, modern dance dari Shebomacci Dancer, dan juga Revol Band.
Selain itu, tambahnya, MP Card memiliki program baru yaitu Point Rewards MP Card, yaitu program belanja berhadiah, di mana setiap pemegang MP Card yang berbelanja minimal Rp100 ribu akan mendapatkan 1 poin. Mekanismenya, pelanggan yang berbelanja di seluruh kios dapat menukarkan struk belanjanya ke counter MP Card. “Struk tersebut dapat diakumulasikan dengan syarat waktu penukaran struk dan point rewards harus sama dengan tanggal yang tertera di struk belanjanya,” jelasnya.
Untuk setiap poin yang dikumpulkan, tambahnya, dapat ditukarkan dengan voucher belanja yang dapat digunakan di semua kios atau gerai atau outlet yang ada di Mal Pekanbaru, sesuai dengan nilai tukar poin yang berlaku. (sar)