KOTA (RIAUPOS.CO) - Terkait adanya peristiwa tangkapan jambret terhadap seorang lelaki berinisial MH (19) waktu lalu, hingga saat ini pihak kepolisian Polsek Tenayan Raya masih melakukan pengejaran terhadap teman pelaku berinisial PS.
Dikatakan Kapolsek Tenayan Raya AKP Benny Syaf saat dikonfirmasi melalui Kanit Reskrim Polsek Tenayan Raya Ipda Budi Winarko, bahwa pada saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan terhadap kasus tersebut."Masih kami selidiki, saat ini anggota masih berada di lapangan," kata Budi.
Ia juga mengatakan bahwa pihaknya telah mengantongi identitas pelaku, hal tersebut berdasarkan dari keterangan tersangka yang diamankan sebelumnya. "Doakan saja semoga pelaku semoga secepatnya ditangkap," ungkap Budi.
Sebelumnya, pelaku jambret berinisial MH (19) warga Jalan Pinang Sebatang, Kelurahan Sumahilang Kecamatan Pekanbaru Kota, panik hingga terjatuh setelah menjambret dikejar warga, Senin (21/5) lalu. Peristiwa tersebut tejadi di Jalan Harapan Jaya Kelurahan Bencah Lesung Kecamatan Tenayan Raya.
Korban bernama Edita (45), saat itu korban mengendarai sepeda motor miliknya, tanpa disadari tiba-tiba datang pelaku dari sebelah kanan korban mengambil tas milik korban yang dililitkan di penyangkut sepeda motor.
Korban yang tidak terima dengan ulah pelaku saat itu langsung berteriak minta tolong, pengendara sepeda motor dan warga yang melihat langsung melakuan pengejaran.
Tidak beberapa lama kemudian, karena panik dengan kondisi tersebut waktu itu pelaku terjatuh dari atas sepeda motor yang dikendarainya, sementara satu orang pelaku lainnya berhasil melarikan diri ke semak-semak.(man)