PROVINSI RIAU

BPBD Kota Pekanbaru Bagi-bagi Masker

Kriminal | Sabtu, 24 Oktober 2015 - 12:44 WIB

BPBD Kota Pekanbaru Bagi-bagi Masker
Tampak salah satu pegawai BPBD kota Pekanbaru membagikan masker kepada pengendara sepeda motor yang melintas di Simpang Empat SKA, Sabtu (24/10/2015)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)-Makin tebalnya kabut asap yang melanda Pekanbaru beberapa hari ini,  membuat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Kebakaran Kota Pekanbaru, membagi-bagikan masker pada pengguna jalan di Simpang Empat SKA, Sabtu (24/10/2015)pagi.

Kegiatan bagi-bagi masker ini dilakukan BPBD dan Dinas Kebakaran Pekanbaru sudah dilakukan selama dua hari. Dimulai sejak, Jumat (23/10/2015) dan sabtu (24/10/2015)  didua titik yaitu di Jalan Sudirman depan Kantor Walikota dan di Simpang Empat SKA. Dihari pertama membagikan masker jenis N95 dan 8210 sebanyak 500 masker, serta jenis masker biasa sebanyak 1000 masker.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Hari kedua PBBD dan Dinas Kebakaran membagikan masker N95 sebanyak 3000 masker dan masker biasa sebanyak 500 masker,

"Kegiatan bagi-bagi masker merupakan arahan dari Bapak Walikota dan Kepala BPBD dan Dinas Kebakaran Kota Pekanbaru, untuk melindungi masyarakat dari dampak kabut asap yang terjadi di Kota Pekanbaru beberapa bulan belakangan ini," ujar Koordinator Lapangan, Drs Syaipul Bahri MPd.

"Kami juga mengharap bantuan dari dunia usaha dan masyarakat Pekanbaru, yang ingin memberikan bantuan masker, nantinya bantuan masker ini akan disalurkan secara langsung kepada masyarakat dan terutama untuk anak-anak sekolah," tukas Syaipul.

Laporan: Susanto

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook