MENYIILET TAS MILIK KORBAN

Hati-Hati Aksi Pencopet

Kriminal | Kamis, 23 Mei 2019 - 10:10 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Aksi pencopetan masih menghantui para pengunjung pasar tradiosional, bus kota dan trans metro, terutama saat menjelang Idulfitri 1440 H. Sejumlah pedagang pun mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati. Seperti dijelaskan salah seorang pedagang di Pasar Sukaramai, Fitri, beberapa waktu lalu ada kejadian seorang warga mengalami tidak pencopetan saat hendak berbelanja.

Dalam aksi pencopetan itu, setidaknya uang senilai Rp3 jutaan raib digondol maling. "Hati-hati, banyak pencopetan saat ini. Beberapa waktu lalu, ada juga ibu-ibu yang dicopet di bus transmetro," ujar Fitri kepada Riau Pos, kemarin.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Mengenai modus tindak kejahatan itu, lanjut Fitri, para pelaku untuk mendapatkan barang berharga masyarakat yang sedang berbelanja dengan cara menyilet tas milik korbannya yang sedang lengah. ‘’Apalagi sebentar lagi mau lebaran, banyak masyarakat datang untuk berbelanja,’’ tambahnya.

Senada dengan hal tersebut, Teta pemilik toko hijab dan baju gamis di Pasar Sukaramai Pekanbaru juga mengatakan hal yang sama. Bahkan dia memberikan saran kepada pembeli untuk selalu meletakan tas maupun barang berharga di depan. Hal ini dilakukan, supaya ruang gerak pelaku kejahatan menjadi sempit.(*1)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook