Rekan Kabur, Copet Babak Belur Dihajar Warga

Kriminal | Selasa, 17 Juli 2018 - 09:47 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Wajah SI (27), Warga Jalan Riau Kelurahan Kampung Bandar Kecamatan Senapelan Pekanbaru, babak belur dihajar massa.

Pasalnya ketika ketahuan korban saat pelaku beraksi melakukan pencurian bersama seorang rekannya, ia ditinggal begitu saja hingga menjadi bulan-bulanan warga yang kesal.

Baca Juga :Tertangkap Mencuri HP, Pelaku Babak Belur Dihajar Massa

Kapolsek Bukit Raya Kompol Pribadi mengatakan, bahwa peristiwa itu terjadi Sabtu (14/7). Waktu itu korban, Bulkes (44) warga Kecamatan Marpoyan Damai tengah mengendarai sepeda motor miliknya di Jalan Adi Sucipto, Pekanbaru.

Sekitar pukul 14.00 WIB, karena hendak berbelanja korban saat itu langsung memarkirkan sepeda motornya di depan toko baju hingga membuka jok sepeda motor dan mengambil sebuah tas di dalamnya.

Tidak beberapa lama kemudian setelah mengambil sebagian isi tas, saat itu korban kembali meletakkan tas miliknya tersebut ke dalam jok sepeda motor.

Bersamaan melihat korban menaruh tas tersebut, saat itu SI dan temannya RL(DPO) yang melihat langsung memantau korban pergi ke dalam toko baju.

Namun sewaktu korban mau masuk ke dalam toko tersebut, korban telah merasa curiga dengan dua orang lelaki yang tidak dikenalinya mempergunakan sepeda motor Honda Beat, warna hitam berhenti di sebelah sepeda motornya.

Tidak beberapa lama kemudian, korban melihat salah seorang pelaku masuk bersama korban ke dalam toko tersebut, karena merasa curiga korban terus memperhatikan sepeda motornya.

Pada saat itu pelaku RL (DPO) langsung mengangkat jok sepeda motor korban dan mengambil tas yang ada di dalam jok sepeda motor tersebut.

Mendengar jok sepeda motor berbunyi saat itu korban dengan spontan mengalihkan pandangan ke arah sepeda motornya, ternyata waktu itu pelaku RL kakinya sudah berada di tempat injak kaki sepeda motor korban.

Tak ingin menjadi sasaran kejahatan pelaku, kemudian korban menghampiri sepeda motornya. Namun pada saat itu korban melihat pelaku RL sudah memegang sebuah tas milik korban yang berada di tangan pelaku.Tak terima peristiwa tersebut terjadi pada dirinya hingga korban berteriak dengan mengatakan “kamu copet” dengan suara keras.

Mendengar teriakan korban, membuat pelaku gugup hingga tas itu terjatuh, bersamaan pelaku langsung melarikan diri dengan sepeda motornya.

Setelah tas tersebut kembali diambil korban, saat itu SI pelaku lainnya yang berada di dalam toko pergi ke jalan, tanpa sengaja antara korban dan teman pelaku bertatapan muka hingga korban langsung mengatakan “kamu temannya ya”?

Mendengar ungkapan korban lalu pelaku langsung melarikan diri ke arah Pasar Pagi Arengka, lalu warga sekitar langsung mengejar pelaku hingga pelaku berhasil ditangkap.

Melihat aksi pelaku dan temannya tersebut membuat sejumlah warga sekitar merasa kesal hingga melakukan pemukulan bertubi-tubi ke wajah pelaku.

Tidak beberapa lama kemudian, aparat kepolisian Polsek Bukit Raya langsung menjemput tersangka. Sementara itu adapun barang bukti yang telah diamankan petugas berupa satu unit tas tangan merek Cath Kidston, warna hitam bermotif gajah, satu unit handphone merek Nokia, uang tunai sebesar Rp20.000.

"Tersangka telah kami amankan, saat ini temannya masih dalam penyelidikan," kata Kapolsek Bukit Raya Kompol Pribadi.(man)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook