Satu Bulan, 3 Griya Telkom Vision

Kriminal | Senin, 11 Juni 2012 - 11:17 WIB

Satu Bulan, 3 Griya Telkom Vision

Laporan LISMAR SUMIRAT, Pekanbaru

Sebagai bukti komitmen memberi layanan terbaik, dalam waktu 1 bulan ke depan, TelkomVision akan memiliki 3 Griya, yakni kantor layanan tempat pembayaran dan layanan atas keluhan masyarakat dan juga servis alat pendukung, di Kota Bertuah Pekanbaru. Yakni Griya di Yes Telemedia Media (YTM) Jalan Arifin Ahmad, Griya di kantor RO Telkom Vision yang akan diresmikan di Jalan Arifin Ahmad, dan satu lagi Griya TelkomVision yang berada di Jalan Imam Munandar Tangkerang.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Untuk Sumbateng, seperti Batam dan Padang, kami menargetkan 7 Griya yang akan diresmikan. Keberadaan kantor layanan Telkom ini juga akan membantu masyarakat agar dapat membayar tagihan bulanan ke TelkomVision tepat waktu,” ujar General Manager TelkomVision Regional Office (RO) Sumbangteng, Rinaldi, Ahad (10/6), di sela acara peringatan hari jadi Telkom Vision ke-15. Selain itu, bersempena perayaan hari jadi ini pula, perusahaan televisi berbayar Telkom Vision juga mengadakan kegiatan fun bike serentak se Indonesia. Kegiatan ini diikuti oleh perusahaan mitra Telkom Vision, pers, pelanggan dan sejumlah kru Telkom Vision RO Sumbangteng.

Rinaldi menyebutkan, di usia yag semakin menanjak dewasa ini, Telkom Vision bertekad dan peduli terhadap masyarakat. Selain komitmen memberikan kualitas produk yang baik dan kemudahan layanan, Telkom Vision juga mewujudkan kepedulian terhadap kesetia-kawanan sosial dalam bentuk dukungan program kementerian sosial yang bertajuk “Indotera 2025“. Program ini merupakan kepanjangan dari “Menuju Indonesia Sejahtera 2025“, yang merupakan sebuah instrumen proses transformasi dan restorasi pembangunan nasional bidang kesejahteraan sosial dari pendekatan.

“Yang bersifat konvensional ke arah perubahan dengan pendekatan yang bersifat moderen terstruktur sistemik progresif dan humanis. Program ini salah satunya diwujudkan dalam bentuk fun bike TelkomVision-Indotera, hasil kerja sama dengan kementrian sosial untuk membangkitkan rasa setia kawan sebagai spirit menuju Indonesia sejahtera,” paparnya. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Menteri Sosial, Salim Assegaf Al Jufri dan Direktur Utama Telkom Vision, Elvizar KH, Mei lalu. Ditambahkan, program ini tersebut berlanjut dengan kampanye serentak di wilayah regional office TelkomVision lain, yakni Sumut, Sumatra Bagian Tengah, Sumatra Bagian Selatan, dan lainnya, dalam bentuk kegiatan semangat gowes to care, fun bike Telkom Vision-Indotera Day.(sar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook