Tersangka Pembacokan Masih Berkeliaran

Kriminal | Kamis, 11 April 2013 - 00:05 WIB

KOTA (RP) - Setelah sempat dirawat di RS Santa Maria dan RSUD Arifin Achmad akibat dibacok oleh orang tak dikenal (OTK), Selasa (15/1) sekitar pukul 20.00 WIB, kini Sumisdi (48) mulai bisa mengingat kejadian naas yang dialaminya tersebut.

Kepada Riau Pos, Rabu (10/4) Sumisdi didampingi istrinya Pariati (44) mengatakan, kejadian tersebut diduga ada kaitan dengan rentetan peristiwa sebelum pembacokan. ‘’Diduga pelaku adalah orang yang selama ini tidak senang karena penah saya ingatkan atas ulahnya mengancam seseorang dengan parang,’’ terang Sumisdi.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Rentetan peristiwa sebelum kejadian, diingat betul oleh korban yang sudah mengungsi karena pelaku belum juga ditangkap oleh pihak berwajib. ‘’Diperkirakan pelaku dendam terhadap suami saya karena pernah ditegur akibat ulahnya mengancam tetangga dengan parang,” terang Pariati.

Sementara itu Kapolsek Payung Sekaki AKP Deddy Herman SIK saat dikonfirmasi Riau Pos  terkait kasus pembacokan tersebut mengatakan, kasus tersebut memang belum terungkap dan tersangka masih diburu. Ini  karena saksi kunci dalam keadaan koma dan belum bisa diminta keterangan.

‘’Karena saksi yang melihat langsung kejadian tidak ada, maka kami menunggu hingga korban bisa memberikan keterangan. Dalam waktu dekat kami akan mengunjungi kediaman korban untuk meminta keterangan guna mengungkap pelaku pembacokan tersebut,” terangnya.

‘’Dugaan pelakunya berdasarkan keterangan saksi-saksi sudah mengarah pada seseorang, namun karena bukti dan keterangan saksi-saksi belum lengkap, kami menunggu korban siap untuk memberikan keterangan guna melengkapi keterangan saksi lainnya. Karena korban adalah saksi kunci kejadian pembacokan tersebut,” lanjutnya.(*4/dac)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook