Pasca Bentrok, Inhil Kondusif

Kriminal | Senin, 08 April 2013 - 17:17 WIB

PEKANBARU (RP) - Pasca terjadinya bentrok di Parit Selamat, Desa Pancur, Kecamatan Keritang, Indragiri Hilir, Sabtu (6/4) lalu, situasi di lokasi bentrok sudah mulai kondusif. Meski begitu, sekitar 100 orang polisi dibantu aparat TNI tetap disiagakan untuk mencegah terjadinya bentrok susulan.

Hal ini diungkapkan Kabid Humas Polda Riau, AKBP Hermansyah SIK kepada Riau Pos, Senin (8/4) pagi. ''Situasi disana sudah cukup kondusif. Meski begitu kita tetap siagakan 100 personil polisi dari Polres setempat dibantu aparat TNI,'' jelas Hermansyah. (ali). Selengkapnya baca Riau Pos edisi cetak, Selasa (9/4).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook