PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Aksi pria keturunan bernama Jamaludin Salim (45) memang diluar batas orang normal, sehabis keluar dari ruangan SPA hotel Furaya jalan Jendral Sudirman dirinya langsung memutuskan untuk melompat dari lantai lima hotel berbintang tersebut, Senin (7/3/2016) siang.
Awalnya nyawa korban sempat masih bisa diselamatkan setelah dirinya melompat dari lantai lima, akan tetapi saat diperjalanan menuju Rumah Sakit Santa Maria nyawa Jamaludin tidak lagi bisa ditolong hingga harus merenggang nyawa ketika diperjalanan.
"Kita belum mengetahui apa penyebab korban nekat melompat dari lantai lima hotel, dan saat ini anggota Identifikasi Polresta Pekanbaru masih melakukan olah TKP . Sedangkan anggota Satreskrim Polsek masih mengumpulkan bukti serta informasi korban," terang Kapolsek Senapelan Kompol Angga Herlambang SIK.
Dijelaskan lebih jauh oleh Kapolsek, bahwa sekitar pukul 11.40 WIB korban yang sempat terlihat oleh petugas Security langsung mencoba ingin melompat dari lantai atas. Akan tetapi ketika pihak Security memujuknya sudah lagi tidak dihiraukan, maka korban langsung melompat dari lantai 5 hotel furaya.
"Ada dua orang saksi kunci yang melihat langsung korban melompat dan saat ini masih kita periksa. Malah salah satu security bernama Eko Hadi Susilo yang merupakan petugas sempat mengamankan nya, karena tidak lagi bisa menaham beratnya beban badan korban," tutup Kapolsek.
Laporan: Defry Masri