KOTA (RIAUPOS.CO) - Aparat kepolisian Polsek Tampan masih melakukan penyelidikan terkait percobaan perampokan di salah satu anjungan tunai mandiri (ATM) yang berada di Jalan Tuanku Tambusai, Sabtu (16/6) lalu.
Diungkapkan Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut. "Pelaku terus diburu. Keterangan sejumlah saksi telah kami mintai," jelasnya
Sementara itu, di tempat lain juga terjadi perampokan di salah satu ritel di Jalan Imam Munandar, Sabtu (23/6) lalu, masih dalam penyelidikan pihaknya. "Kedua kasus ini masih dalam penyelidikan, anggota masih berada di lapangan," ujarnya.
Ia juga mengatakan untuk mengantisipasi peristiwa tersebut agar tidak kembali terjadi di Kota Pekanbaru, ia telah memerintahkan anggotanya untuk selalu melakukan patroli rutin.
Sebagaimana yang diketahui, pelaku percobaan perampokan yang terjadi di Jalan Tuanku Tambusai Ujung tersebut, gagal karena adanya aparat kepolisian yang selalu melakukan patroli rutin.
Pada saat yang bersamaan mobil patroli Polsek Tampan yang dikendarai oleh Brigadir Andi,dan Bripka Budi Setiawan lewat dan melihat pintu ATM terbuka dengan posisi yang tidak wajar dan juga melihat mobil Avanza warna merah parkir di depannya.
Karena merasa curiga, mereka langsung menghampirinya namun mobil Avanza tersebut lari dengan melawan arah.(man)