ZETIZEN

Berburu Ilmu di Jam Tertentu

Komunitas | Selasa, 12 Februari 2019 - 11:15 WIB

Berburu Ilmu di Jam Tertentu

TIAP orang punya gaya belajar yang bikin lebih mudah menangkap materi. Contohnya adalah gaya belajar dini hari aka early bird dan malam hari aka night owl. Kamu termasuk yang mana? 

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Early Bird

Secara alamiah, tubuh dan otak kita emang masih fresh untuk digunakan berpikir saat subuh. Nggak heran deh kalau ada 59 persen Zetizen yang belajar antara jam 4 sampai 6 pagi. ’’Pagi hari adalah waktu yang tepat untuk mengajak orang merasakan emosi positif,’’ ujar Rudi Cahyono, ketua Pusat Terapan Psikologi Pendidikan (PTPP).

Mereka yang belajar ketika subuh cenderung lebih mudah menyerap informasi yang didapat karena keadaan otak kita sangat fresh. That’s why, subuh adalah waktu yang pas tanpa gangguan stimulus yang lain. Saat pagi, kita juga masih memiliki banyak energi sehingga otak bakal lebih fokus dan mudah berkonsentrasi.

Night Owl

Suasana malam yang cenderung tenang ternyata membuat 41 persen Zetizen mudah untuk mempelajari sesuatu. Mereka melihat jam 12 malam hingga 3 pagi adalah waktu kreativitas diproduksi habis-habisan. Nggak heran kalau tipe night owl biasa didominasi para pekerja kreatif.

Tapi, ternyata belajar tengah malam secara biologis kurang disarankan loh. ’’Kebiasaan ini bisa mengganggu ritme circadia atau biasa kita kenal siklus tubuh individu. Namun, secara psikologis, memang banyak orang yang lebih nyaman bekerja ketika sedang sendirian atau pada malam hari,’’ jelas Cicilia Evi, psikolog Pusat Layanan Psikologi Unika Widya Mandala. (lia/c14/raf)

Lebih Efektif Yang Mana ?

KAMU termasuk tim belajar waktu malam atau subuh nih? Both of them are good. Tapi, katanya, belajar saat subuh lebih efektif karena kita bisa fokus dan konsentrasi penuh. Benar nggak sih? Simak yuk jawaban dua Zetizen ini!

Dini Hari Lebih Fresh dan Anticapek

"Belajar pada jam 7 atau 8 malam itu nggak asyik karena aku masih kerasa capek les dan sekolah. Makanya, aku usahain buat tidur jam 9 malam. Terus, aku bangun subuh buat belajar. Setelah itu, aku langsung siap-siap ke sekolah deh. Aku lebih fokus, tugas selesai, dan pikiran fresh karena materinya baru diulang belajar subuh tadi. Minusnya, waktu buat chatting berkurang dan aku nggak bisa lihat drakor karena harus tidur cepat." Widya Anggita -SMA Giki 2 Surabaya.

Bangun Malam KArena Banyak Tugas

"Kebiasaan sejak kecilku adalah bangun jam 3 pagi untuk belajar. Tapi, sejak SMA, aku sering memilih untuk belajar tengah malam. Soalnya, banyak banget tugas. Akhirnya, aku mulai agak jarang bangun subuh buat belajar. Padahal, sejujurnya enak belajar jam segitu karena bisa lebih fokus dan tenang. Kalaupun diniatkan bangun subuh, pasti untuk ngerjain tugas yang belum selesai dikerjakan pada hari sebelumnya." Rizza Risqiyanti - SMAN 1 Sidoarjo. (nen/c14/raf)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook