Rutin Minum Cokelat Panas untuk Kurangi Demensia dan Darah Tinggi

Kesehatan | Sabtu, 24 Agustus 2013 - 04:42 WIB

Rutin Minum Cokelat Panas untuk Kurangi Demensia dan Darah Tinggi

Jakarta (RP) -  Meskipun sedikit tidak sesuai dengan pemahaman kita akan akibat dari mengkonsumsi cokelat dalam waktu panjang, baru-baru ini kalangan peneliti menemukan bahwa cokelat mampu meningkatkan aliran darah ke otak bagi orang-orang yang diduga menderita demensia.

Demensia adalah kelainan yang terjadi karena penurunan fungsional otak. Penderita demensia bisa mengalami lupa sama sekali pada apa yang terjadi dengan dirinya. Bahkan bisa kehilangan kemampuan melaksanakan tugas yang paling mendasar seperti makan, berbicara, atau buang air.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Farzaneh A. Sorond, seorang ahli saraf pembuluh darah di Brigham and Women's Hospital di Boston, Massachusetts, adalah peneliti yang melakukan riset kecil sepekan belakangan ini kepada orang-orang yang memiliki tekanan darah tinggi dan diabetes. Mereka menunjukkan hasil tes kognitif yang lebih baik setelah mengkonsumsi cokelat panas selama sebulan.

Minum cokelat secara rutin juga dapat meningkatkan aliran darah ke otak berdasarkan penelitian ultrasound. Susah untuk fokus, sering kebingungan, susah untuk berkomunikasi, dan mulai kaburnya penglihatan adalah indikasi awal dari kehilangan ingatan. Hal ini disebabkan oleh berkurangnya aliran darah ke otak yang menghalangi otak menerima oksigen dan nutrisi.

USA Today melaporkan, penelitian dilakukan kepada 80 orang yang berumur lebih dari 60 tahun yang memiliki resiko tekanan darah tinggi ataupun diabetes. Mereka dianjurkan untuk meminum dua gelas cokelat panas setiap hari yang memiliki 100 kalori di dalam setiap gelasnya.

Kemudian, para peneliti pun menemukan hasil bahwa setiap orang yang diteliti menunjukkan peningkatan dalam aliran darahnya ke otak dan menunjukkan hasil test memori yang lebih baik setelah mengkonsumsi cokelat panas selama sebulan.(ald/rmol/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook