PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Balita yang gemuk sering dipuji karena dianggap lucu dan menggemaskan. Badan gemuk juga kerap dinilai sebagai tanda bahwa anak itu sehat. Kini, ubahlah pola pikir itu. Kegemukan pada anak bukan hal yang membanggakan.
‘’Bayi atau balita yang gemuk itu mencemaskan. Sebab, mereka rawan penyakit kronis,’’ ujar dr Nur Rochmah SpA, spesialis endokrin anak RSUD dr Seoetomo seperti dilansir JPNN.
Selain penyakit kronis, kegemukan meningkatkan risiko sakit pada anak. Sebab, gejala sakit pada fisik anak samar dan sulit dideteksi. Rochmah mencontohkan kasus diare pada anak. ‘’Pada anak obesitas, gejala seperti mata cekung, penurunan bobot, dan dehidrasi sulit dilihat karena tertutup oleh badannya yang gemuk,’’ katanya.