Malas Bersihkan Make-up Sebabkan Stres

Kesehatan | Senin, 21 Agustus 2017 - 10:44 WIB

Malas Bersihkan Make-up Sebabkan Stres

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Setiap orang ingin memiliki wajah mulus tanpa jerawat. Masalahnya, tidak sedikit yang wajahnya dipenuhi dengan jerawat. Kenapa bisa begitu? Apakah Anda tipe orang yang sering mengalami kemunculan banyak jerawat sekaligus dalam satu waktu dan tersebar di seluruh wajah? Anda tidak sendirian. Jenis jerawat ini umum disebut jerawat pasir atau jerawat derajat sedang dalam bahasa medisnya. Sebenarnya apa itu jerawat pasir? Apa bedanya dengan jerawat biasa? Simak penjelasannya di bawah ini. Serba-serbi jerawat pasir yang perlu Anda ketahui

1. Mirip Jerawat Biasa, Tapi Bukan Komedo

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Jerawat pasir sebenarnya sama seperti jerawat biasa yang kadang muncul satu dua buah sesekali waktu. Hanya saja, jerawat pasir berukuran kecil berisi nanah (lemak dan kotoran) dan datangnya bergerombol keroyokan. Tapi, jerawat pasir bukan termasuk komedo. Terkadang kalau kulit sudah meradang parah, jerawat juga bisa berwarna kemerahan. Penting untuk tidak mengeluarkan isi jerawat secara paksa, karena hal ini bisa menyebabkan kulit wajah semakin meradang.

2. Gampang Menyebar di Seluruh Wajah

Jerawat ini suka muncul di bagian pipi atau dahi. Tapi jangan pernah memencet jerawat untuk mengeluarkan isi jerawat secara paksa. Pada dasarnya, jerawat terbentuk dari penumpukan minyak wajah, lemak di bawah kulit, dan kotoran. yang menyumbat pori. Nah, memencet jerawat dapat memengaruhi jumlah penyebaran jerawat yang terbilang cepat.

3. Penyebabnya Mungkin Hormon atau Stres

Kuman dan kotoran di tangan dapat membantu menyebarkan jerawat di wajah jika Anda sering iseng menyentuh muka.(int/eca)

Namun ada sejumlah faktor lainnya, seperti stres dan hormon, yang bisa menyumbang kegawatan jerawat pasir. Perubahan hormon selama kehamilan dan menopause juga dapat menyebabkan munculnya jerawat pasir, sehingga wanita mungkin lebih rentan jerawatan.

4. Malas Membersihkan Make-up Bisa Menyebabkan Jerawat Pasir

Keparahan jerawat pasir tidak hanya muncul dari kebiasaan memencet jerawat saja, tetapi juga dari penggunaan riasan wajah. Ini karena sisa-sisa dari kosmetik akan menjadi kotoran yang menempel di wajah dan bercampur dengan minyak alami kulit sehingga bisa menyumbat pori wajah. Ketika Anda malas cuci muka, maka tidak menutup kemungkinan kalau jerawat bisa muncul. Bagaimana cara mengobati jerawat pasir? Jerawat pasir biasanya diobati dengan obat jerawat minum yang diresepkan oleh dokter kulit, seperti doxycycline, minocycline, tetracycline, atau erythromycin. Obat-obatan antibiotik ini sering digunakan karena memang memiliki sifat antibakteri. Tapi selain berobat di dokter, Anda juga bisa mengatasi jerawat di wajah dengan berbagai cara mudah di bawah ini:

•    Hindari sabun muka yang berbahan kimia keras, seperti yang mengandung merkuri atau hydroquinon

•    Jangan memencet jerawat dengan tangan atau alat lain. Hal ini bisa menyebabkan infeksi dan jerawat menyebar lebih banyak.

•    Jangan lupa untuk selalu menggunakan tabir surya khusus wajah. Pilih yang berbahan dasar sesuai jenis kulit. Pasalnya, krim atau obat jerawat yang Anda gunakan dapat membuat Anda peka terhadap sinar matahari. Demikian ditulis situs Hellosehat.(int/eca)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook