PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Paparan cahaya ternyata mempengaruhi kehamilan. Perempuan yang ingin hamil atau sedang hamil harus menghindari cahaya pada malam hari.
‘’Tidur dalam kegelapan sangat penting bagi kesehatan reproduksi yang optimal pada wanita dan untuk melindungi janin yang sedang berkembang,’’ kata seorang profesor biologi sel di University of Texas Health Science Center di San Antonio, J Russel Reiter, seperti dilansir dari Fox News.
Jika wanita berusaha untuk hamil setidaknya mereka harus berada dalam kegelapan selama delapan jam. Siklus terang-gelap harus teratur dari satu hari ke hari berikutnya, jika tidak jam biologis wanita akan kacau. Delapan jam kegelapan setiap malam juga optimal selama kehamilan terutama selama trimester terakhir kehamilan.