KANKER PAYUDARA

Pengidap Pria Lebih Panjang Umur dari Wanita

Kesehatan | Rabu, 13 Januari 2016 - 17:00 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kanker payudara tak hanya menyerang wanita, tapi juga bisa diidap pria. Tapi, ada perbedaan antara pengidap pria dengan wanita. Salah satu perbedaan penting adalah dalam tingkat kelangsungan hidup. Sebuah studi menemukan bahwa sementara tingkat kelangsungan hidup untuk pria dengan kanker payudara telah meningkat. Namun, hal itu belum tentu berlaku pada wanita yang juga memiliki kanker payudara.

‘’Meskipun kami melihat peningkatan yang kentara dalam kelangsungan hidup secara keseluruhan untuk pasien kanker payudara laki-laki dari waktu ke waktu. Namun prognosis untuk pria dengan kanker payudara belum membaik sebanyak untuk wanita dengan penyakit ini. Hal ini terutama karena kanker payudara laki-laki adalah penyakit langka dan kita tahu sedikit tentang bagaimana cara terbaik untuk mengobati pasien pria dengan kanker payudara,’’ kata Direktur Unit Payudara di Cancer Center Champalimaud di Lisbon, Portugal, Dr Fatima Cardoso, seperti dilansir laman Health.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook