JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Kualitas hewan kurban di Indonesia cukup jempolan tahun ini. Hal itu dikatakan Menteri Pertanian, Amran Sulaiman.
Sebab, kata dia, Kementerian Pertanian telah melakukan pengecekan terhadap kondisi hewan kurban yang akan disembelih.
"Saya kira meningkat karena hewan kurban kita itu sebelum dikurbankan kami cek baik-baik," katanya di Kementerian Pertanian, Jakarta, Sabtu (2/9/2017).
Tak hanya itu, pihaknya juga memiliki program bibit unggul dalam pengembangan sapi di Indonesia. Hingga awal September ini, Kementan mencatat kelahiran jumlah sapi Onggol sebesar 1,4 juta ekor. Tahun ini, pihaknya menargetkan kelahiran sapi berkualitas unggul hingga 3 juta ekor.
Adapun sapi Onggol sendiri merupakan sapi berkualitas unggul yang memiliki bobot diatas satu ton Salah satu sapi Onggol yang pernah ditampilkan adalah milik Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla yang disumbangkan untuk kurban.
"Ini bisa dipakai berkurban karena lahir di tanah kelahiran kita. Contoh seperti sapi Onggol tadi. Sapi Onggol kami salah satu contoh yang disumbangkan pak presiden dan wakil presiden itu 1,5 ton dan 1,3 juta ton," tuntasnya. (cr4)
Sumber: JPG
Editor: Boy Riza Utama