SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Di sela peringatan hari ulang tahun (HUT) Polisi Air dan Udara (Polairud) ke-71, Kapolres AKBP Andi Yul LTG SIK MH memberi atensi jajarannya untuk memperketat pengawasan di wilayah perbatasan Indonesia dan negara tetangga Malaysia.
Untuk mengakomodir keterbatasan jumlah kekuatan, Andi minta satuan polisi air yang berada di bawah kendalinya tersebut, terus membangun sinergitas bersama instansi terkait lainnya.
"Yang paling penting itu bisa membangun sinergitas dengan instasi lain, seperti dengan angkatan laut, KSOP dan Bea Cukai, agar garis pantai perbatasan Indonesia dan negara tetangga Malaysia yang rentan dengan aktivitas ilegal, bisa tetap aman," ujarnya.
Seperti beberapa bulan lalu, Satpolair, bersama Bea Cukai dan Angkatan Laut telah berhasil mengamankan penyelundupan tiga kilogram sabu di perairan tersebut.
"Sinergitas menjadi penting dari luasnya geografis perairan perbatasan. Ini menjadi bukti bahwa kehadiran Satpolair benar benar terasa dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan selain narkoba, beberapa bulan lalu juga melakukan penangkapan aktivitas ilegal logging. Makanya harus diperketat pengawasan rentan terhadap aktivitas yang sama," ujarnya.
Pada hari besar itu juga Andi mengaku jika ia dan jajarannya telah melakukan sejumlah rangkaian kegiatan positif.
Seperti hari ini mereka menggelar kegiatan donor darah di Ruang Vaksin Center Mapolsek Tebingtinggi, Jl Pembangunan II Selatpanjang. Helat itu juga diikuti oleh Danposal Selatpanjang Letda Laut S Jerry Hendra.
"Saya bersama Dansposal donor darah hari ini. Dari Bhayangkari juga ada, dan kita tidak lupa meninjau Kegiatan vaksinasi dan sejumlah kegiatan lainnya," beber Andi, ketika didampingi Jerry dan Kasat Polairud AKP Yosi Marlius.
Yosi Marlius menambahkan, Kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-71 Polairud yang puncaknya akan diperingati pada tanggal 1 Desember 2021 mendatang.
"Donor darah ini digelar dalam rangka memperingati HUT Polairud. Kemarin Satpolair Meranti bersama mitranya juga melakukan aksi bersih-bersih Pantai Dorak Ujung. Bahkan lusa akan dilakukan kegiatan anjangsana dan bagi bagi santunan," jelasnya.
Laporan: Wira Saputra (Selatpanjang)
Editor: Erwan Sani