RAMADAN

Ratusan Paket Bantuan BNI Senilai Puluhan Juta Rupiah Disalurkan Dinsos-P3A

Kepulauan Meranti | Selasa, 11 April 2023 - 13:02 WIB

Ratusan Paket Bantuan BNI Senilai Puluhan Juta Rupiah Disalurkan Dinsos-P3A
Kabid Sosial Dinsos-P3A Meranti Habibi menerima titipan bantuan melalui Pimpinan Cabang BNI Selatpanjang Safran Yusri, Selasa (11/4/2013) siang. (WIRA SAPUTRA/RIAUPOS.CO)

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk  atau BNI Cabang Selatpanjang, Kepulauan Meranti, kembali salurkan ratusan paket sembako kepada warga kurang mampu. 

Kegiatan rutin itu kali ini dilaksanakan lewat program Lompat Lebih Tinggi Ukir Kebaikan Tahun 2023 dalam rangka menyambut Ramadan 1444 H bersama warga yang membutuhkan.


300 paket senilai Rp45 Juta itu disalurkan melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinsos-P3A), kepada keluarga penerima manfaat yang belum kebagian bantuan pemerintah. 

Secara simbolis, penyerahan dilaksanakan oleh Pimpinan Cabang BNI Selatpanjang  Safran Yusri kepada Kabid Sosial Masyarakat Nur Habibi, Selasa (11/04/2023) siang.

Kepada Riau Pos, Safran mengaku jika bantuan itu disalurkan bentuk dari upaya BNI dalam meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, apalagi jelang tibanya momentum Lebaran Idul Fitri. 

"Program BNI Berbagi kali ini ada 300 paket kita sakurkan kepada masyarakat yang membutuhkan. Namun teknis pembagian kami minta bantu kepada dinas sosial," ujarnya.

Karena menurut Safran, Pemkan Meranti melalui dinas terkait yang paling tau sasaran atas kondisi masyarakat yang ada di Meranti, agar bantuan yang mereka salaurkan benar-benar tepat sasaran. 

Ini menjadi program rutin BNI Selatpanjang yang berlangsung setiap tahunnya. Terutama menyambut Ramadan, Idul Fitri dan perayaan kegamaan lainnya. 

Walaupun isi paketnya tak seberapa, Safran berharap bantuan dan upaya mereka berkah di tengah masyarakat yang membutuhkan. Sehingga, bantuan dapat diterima apa adanya, tidak ditakar dari nilai, melainkan keikhlasan jajarannya yang peduli.

Menanggapi itu, ucapan terima kasih disampaikan Kepala Dinsos-P3A Kabupaten Kepulauan Meranti Syukri  melalui Kabid Sosial Nur Habibi usai menerima bantuan. 

Hendaknya apa yang telah dilaksanakan oleh BNI dapat mendorong pihak lain untuk melakukan cara yang sama. 

"Kami bersyukur BNI ikut peduli. Saya berharap atas langkah BNI ini dapat menjadi contoh pula bagi pihak lain. Terutama kepada usaha dan badan usaha yang beroperasi di Kepulauan Meranti," ungkapnya.

Terhadap bantuan yang dititipkan kepada mereka akan disalurkan pekan ini. Untuk proses penyaluran menurut Habibi bahwa pihaknya saat ini masih memilah calon penerima manfaat.

"Sehari hari tiga hari mendatang sudah bisa kami salurkan. Saat ini kami masih mendata calon penerima yang membutuhkan namun tidak masuk dalam program bantuan pemerintah," ungkapya.

 

Laporan: Wira Saputra (Selatpanjang)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook