Kebakaran di Penyasawan Kampar, Rumah dan Dua Unit Motor Yeni Ludes

Kampar | Rabu, 21 Juni 2023 - 16:06 WIB

Kebakaran di Penyasawan Kampar, Rumah dan Dua Unit Motor Yeni Ludes
Personel Damkar saat memadamkan api kebakaran di rumah milik Yeni Astuti, warga Desa Penyasawan, Kecamatan Kampar Kabupaten, Kampar, Selasa (20/6/2023) malam. (DAMKAR DAN PENYELAMATAN KAMPAR UNTUK RIAUPOS.CO)

BAGIKAN



BACA JUGA


BANGKINANG (RIAUPOS.CO) - Musibah kebakaran  kembali terjadi menimpa  rumah milik Yeni Astuti (30) warga Desa Penyasawan Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar Riau Selasa malam (20/6/2023).

Kadis Damkar dan Penyelamatan Kampar Hendri Dunan melalui Kasi Operasional Herman Joni mengatakan, petugas dari Pleton II menerima informasi sekitar pukul 21.19 WIB, dan langsung meluncur ke TKP.


"Sekitar lebih kurang satu jam petugas melakukan pemadaman, penyisiran dan penyelamatan serta pendinginan, akhirnya kobaran api bisa dijinakkan petugas," sebut Joni.

Joni menjelaskan luas bangunan permanen yang terbakar  milik Yeni Astuti  ini 10 x 12 meter dan hampir keseluruhannya ludes dilalap si jago merah.

"Armada tidak bisa sampai ke lokasi lolasi tempat kejadian dikarenakan jalan setapak yang kecil dan sempit, pemadaman di lakukan dari jarak 100 meter dari lokasi," sambung Joni.

Korban yang terdampak satu kepala keluarga dan dua unit sepeda motor ikut terbakar.

"Untuk memadamkan api ini Damkar menurunkan tiga unit armada dengan 21 orang personel dari pos induk Bangkinang Kota," ungkapnya.

Salah seorang warga Desa  Penyasawan Harun menambahkan, diduga penyebab kebakaran rumah milik Yeni Astuti karena kompor gas yang meledak. 

"Saya yang menghubungi pihak Damkar atas kejadian kebakaran rumah Yeni Astuti. Jarak rumah saya sama korban hanya 500 meter," jelas Harun.

Laporan: Kamarudin (Bangkinang)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook