AYVACIK (RIAUPOS.CO) – Petugas Patroli Pantai Turki menemukan mayat wanita dan anak-anak yang terdampar ke pantai setelah satu lagi kapal yaang sarat pengungsi tenggelam ketika mencoba menyeberang ke Eropa. Sedikitnya 37 orang tewas.
Seakan mengingatkan tragedi memilukan itu terasa menyayat hati ketika kemarian bocah Aylan Kurdi yang diabadikan jurufoto terdampar di pantai Turki pada September lalu, kejadian pada Sabtu lalu itu pula memperlihatkan mayat anak-anak kecil kelihatan di antara jenazah yang dihanyutkan ke tepi pantai dekat kota Ayvacik di timur laut Wilayah Canakkale.
Malah satu di antara jejeran foto di laman AFP menunjukkan bocah yang tewas bercelana cabik dan memakai baju biru, dengan mukanya yang ditutupi topi. Dot yang biasa dihisap bayi jika tidak menyusu dengan ibunya, juga tergeletak di sisi korban.
Foto lainnya menunjukkan seorang aparat keamanan Turki memasukkan jasad seorang bocah ke dalam kantong mayat. Sementara seorang lagi bocah dijumpai tewas di dalam air.
Selain itu, seperti dirilis AFP, jumlah anak-anak lain yang juga tewas tenggelam tidak dapat dipastikan setelah kapal yang membawa mereka beserta keluarganya yang sebagian berasal dari Suriah, juga Myanmar dan Afghanistan, tenggelam dekat pantai Turki, tak jauh dari Pulau Lesbos, Yunani.
Insiden terbaru itu terjadi ketika Kanselir Jerman, Angela Merkel berkata, mengeluarkan statemen bahwa sebahagian pendatang yang dibawa ke Jerman dari Suriah dan Irak dipulangkan begitu kondisi keamanan negara mereka pulih kembali.(zar)