Jumlah Tahanan Mogok Makan di Teluk Guantanamo Meningkat

Internasional | Minggu, 28 April 2013 - 06:27 WIB

Jumlah Tahanan Mogok Makan di Teluk Guantanamo Meningkat
Beberapa penggiat HAM berdemo beberapa waktu lalu menuntut ditutupnya pencaja Guantanamo yang kerap memperlakukan tahanan tidak manusiawi. Foto: peaceworkmagazine.org

WASHINGTON (RP) - Jumlah tahanan di Teluk Guantanamo yang melakukan mogok makan telah meningkat lagi. Hingga Jumat (26/4), tahanan yang melakukan aksi itu mencapai 97 orang.

Letnan Kolonel Samuel House mengatakan dari keseluruhan tahanan yang mogok makan, 19 orang diantaranya telah menerima nutrisi cair melalui infus untuk mencegah penurunan berat badan yang membahayakan jiwanya. Lima orang lainnya juga berada di bawah pengawasan ketat di rumah sakit pangkalan militer AS di Kuba. Hal itu sebagaimana dilansir dari Fox News (Sabtu, 27/4).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Aksi mogok makan ini dimulai sejak Februari, sebagai bentuk protes akibat kondisi tahanan yang sangat tidak manusiawi.

Pada kampanyenya dalam pemilu 2008 lalu, Presiden Barack Obama berjanji untuk menutup penjara yang kontroversial itu. Tapi keinginannya itu dihalang-halangi oleh anggota Kongres AS. Kongres melarang tahanan Guantanamo untuk dipindahkan ke penjara-penjara yang ada di wilayah AS. (sam/rmol)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook