BERLIN (RIAUPOS.CO) – Sebuah akuarium raksasa pecah di sebuah hotel di Berlin, Jerman. Kejadian itu melukai dua orang pada hari Jumat (16/12/2022) dan membuat 1.500 ikan tropis mati. Ada spekulasi yang beredar menyebutkan peristiwa itu diduga disebabkan karena suhu beku di Berlin, Jerman, saat ini.
Dinginnya cuaca dapat membuat retakan pada dinding kaca akuarium. Namun hingga saat ini, penyelidikan masih dilakukan dan penyebab pasti belum ditentukan. Polisi sedang menyelidiki penyebab keretakan itu. Suhu beku semalaman diduga menyebabkan retakan pada kaca tangki seperti laporan NHK.
Seorang sumber polisi mengatakan kepada media lokal bahwa tidak ada bukti adanya kesengajaan atau karena serangan atas peristiwa itu. Namun ada spekulasi bahwa suhu beku hingga -6C. Hal itu mungkin telah menyebabkan retakan pada tangki.
Dilansir dari BBC, Ahad (18/12/2022), otoritas transportasi umum Berlin mengatakan jalan Karl-Liebknecht di luar hotel telah ditutup karena luberan air tumpah ke jalan. Layanan trem di kawasan itu juga dihentikan.
AquaDom dibuka pada Desember 2003 dan masuk dalam Rekor Dunia Guinness sebagai akuarium silinder terbesar di dunia. Reuters melaporkan akuarium AquaDom setinggi 16 meter berada di kompleks rekreasi yang juga merupakan hotel.
Kantor berita mengatakan, 1 juta liter air menyembur dari tangki ke lobi gedung dan ke jalan utama. Beberapa media menggambarkan akuarium sebagai tangki silinder terbesar di dunia dan objek wisata yang populer.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman