Bersyukur Bisa Banggakan Indonesia

Internasional | Rabu, 19 Desember 2018 - 11:30 WIB

Bersyukur Bisa  Banggakan Indonesia
internet

RIAUPOS.CO - Puteri Indonesia Sonia Fergina Citra mengukir prestasi

membanggakan selama berkompetisi di Miss Universe 2018. Namanya masuk jajaran semifinalis alias top 20.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

 Saat penentuan peserta secara wild card, Indonesia diumumkan masuk top 20 bersama AS, Venezuela, Brazil, dan Australia.

Terpilihnya Sonia di jajaran top 20 menyambung kembali prestasi Indonesia. Sejak 2013 hingga 2016, Indonesia selalu masuk semifinal. Hanya tahun lalu yang tidak. “Bersyukur banget deh pokoknya bisa bikin Indonesia bangga,’’ ujar Sonia saat ditemui di Hotel Dusit Thani, Bangkok, kemarin (17/12).

Saat negaranya tak dipanggil ketika penentuan lima semifinalis asal Asia-Pasifik dan Afrika, Sonia mengaku deg-degan. Meski begitu, dia sudah siap dengan segala kemungkinan dan hasil. Apalagi, penampilannya di sesi national costume dan preliminary show menuai pujian.

Nah, saat penentuan semifinalis secara wild card, harapan Sonia tumbuh lagi. Sama seperti harapan para pendukungnya. Begitu nama Indonesia dipanggil, wajah perempuan 26 tahun itu langsung semringah. ‘’Bangga juga dong pastinya karena mewakili Indonesia,’’ kata Sonia.

Saat babak top 20, Sonia dan 19 semifinalis lain harus memberikan pidato singkat tentang pengalaman hidup dan cara mereka menginspirasi. Sonia berpidato tentang hidup dalam keluarga dengan agama beragam dan kampanye toleransi. Saat berpidato, ucapan Sonia sempat terlihat agak tersendat. ‘’Tadi itu deg-degan banget karena banyak yang lihat aku,’’ ungkapnya.

Meski tak bisa melanjutkan ke babak berikutnya, Sonia tetap senang. Kini dia bisa bersantai dan melepas penat. Setelah acara, dia bertemu dengan keluarganya yang datang ke Bangkok dan makan siang bareng. Salah satunya dengan sang ibu, Sisca Burtner. ‘’Ketemu mama jadi obat kangen dan pelepas lelah,’’ tuturnya.(jpc/fed)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook