Pianis Belia Indonesia Joey Alexander Raih Nominasi Grammy

Internasional | Rabu, 09 Desember 2015 - 10:01 WIB

Pianis Belia Indonesia Joey Alexander Raih Nominasi Grammy
joey Alexander

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Pianis jazz muda Indonesia, Joey Alexander, masuk dalam daftar calon penerima penghargaan bergengsi di industri musik dunia, Grammy.

Melalui debut albumnya My Favorite Things, Joey dinominasikan dalam dua kategori musik jazz, yaitu Best Jazz Instrumental Album dan Best Improvised Jazz Solo untuk lagu Giant Steps.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Malam penganugerahan Grammy ke-58 akan diselenggarakan pada 15 Februari 2016 di Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat. My Favorite Things adalah album pertama Joey yang dirilis pada Mei tahun ini, ketika itu ia masih berumur 11 tahun.

Album berisi 9 lagu tersebut diproduksi oleh pemenang Grammy, Jason Olaine, melalui recording label yang berbasis di New York, Motema Music.

Joey mendapat pujian dari media-media ternama di Negeri Paman Sam, berkat bakatnya di musik jazz. Profilnya pernah diulas surat kabar ternama seperti New York Times dan Daily Telegraph. Tak ketinggalan, CNN, WCBS, dan NBC News juga ikut meliput anak kelahiran Bali pada 26 Juni 2003 ini.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook