Rusia Kirim Kapal Perang ke Suriah

Internasional | Sabtu, 07 September 2013 - 19:15 WIB

MOSCOW (RP) - Sebuah kapal perang Rusia yang membawa kargo khusus diberangkatkan menuju Suriah, Jumat kemarin (6/9). Ini merupakan langkah Rusia dalam mencegah kemungkinan serangan AS terhadap Suriah.

Seperti dilansir Interfax (Sabtu, 7/9), kapal besar Nikolai Filchenkov yang dikirim dari pelabuhan Sevastopol, Ukraina, ini singgah terlebih dahulu di pelabuhan Novorossiisk, Laut Hitam Rusia, untuk mengambil kargo khusus sebelum menuju ke pantai Suriah.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Namun di tengah bantuan kapal perangnya ini, Rusia menegaskan bahwa pihaknya tidak ingin terseret ke dalam perang atas Suriah, meskipun telah meningkatkan dukungan dalam kasus intervensi militer asing.

"Angkatan laut Rusia tidak berniat untuk mengambil bagian secara langsung maupun tidak langsung dalam konflik regional yang mungkin terjadi, " kata Wakil Menteri Pertahanan Rusia, Antoly Antonov.

"Kapal angkatan laut kami adalah jaminan stabilitas, jaminan perdamaian, dan upaya untuk menahan kekuatan lain yang siap untuk memulai aksi militer di wilayah itu," lanjutnya. (ysa/rmol)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook