Kapal Selam Nuklir Perkuat AL India

Internasional | Kamis, 05 April 2012 - 08:54 WIB

NEW DELHI (RP)- India pada hari ini mulai menurunkan kapal selam tenaga nuklir buatan Rusia untuk memperkuat armada Angkatan Lautnya. India juga diprediksi meluncurkan kapal selam nuklir buatan sendiri tahun depan, berkat kemajuan teknologi pertahanannya yang pesat.

Diberitakan BBC, kapal selam nuklir tersebut diresmikan penugasannya oleh Menteri Pertahanan AK Antony pada sebuah upacara di Vishakhpatnam, pesisir timur Pantai Bengal, Rabu (4/4). Nama Rusia kapal selam itu, Akula II, diganti oleh India menjadi INS Chakra II.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kapal selam yang memakan biaya pembuatan hingga 1 miliar dolar AS (Rp9,1 triliun) itu diserahterimakan Rusia kepada India pada Januari tahun ini. India dilaporkan menyewa kapal selam tipe K-152 Nerpa tersebut untuk jangka waktu 10 tahun ke depan.

INS Chakra II baru diberangkatkan dari pelabuhan Vladivostok Rusia 40 hari lalu. Awalnya, kapal selam ini akan dikirimkan ke India pada 2009, namun tertunda karena adanya masalah pada pengujian awal.

Berdasarkan perjanjian proliferasi nuklir, kapal selam ini tidak akan dilengkapi dengan bom atom, hanya rudal penyerang.(bbc/int)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook