Madrid Dekati Posisi Empat Besar

Internasional | Senin, 03 Desember 2018 - 13:00 WIB

Madrid Dekati Posisi Empat Besar
SELEBRASI: Pemain Real Madrid Lucas Vazquez melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Valencia dalam lanjutan La Liga, Ahad (2/12/2018).

Madrid (RIAUPOS.CO) - Real Madrid menang 2-0 atas Valencia pada laga pekan ke-14 La Liga Spanyol, di Santiago Bernabeu, Ahad (1/12). Hasil ini membuat Madrid mendekati posisi empat besar.

El Real saat ini menghuni urutan lima klasemen sementara La Liga dengan nilai 23. Mereka terpaut tiga poin dari Barcelona yang menempati posisi teratas. Sementara itu, Valencia di peringkat ke-13 dengan nilai 17.

Baca Juga :Mbappe Ramaikan Bursa Transfer Eropa Awal Tahun

Tampil sebagai tim tuan rumah, Real Madrid langsung mengambil inisiatif serangan sejak bola digulirkan. Pada menit ke-8, El Real berhasil unggul setelah Daniel Wass membobol gawang sendiri, karena salah mengantisipasi umpan Dani Carvajal.

Memimpin sejak menit awal, Los Blancos semakin percaya diri. Sejumlah peluang bagus pun didapat, mulai dari Gareth Bale pada menit ke-14 dan 29’, serta Karim Benzema menit ke-37.

Akan tetapi, tidak ada satu pun peluang tersebut yang berbuah gol. Di sisi lain, Valencia masih kesulitan menembus pertahanan Madrid. Alhasil, skor 1-0 untuk keunggulan Real Madrid tetap bertahan.

Masuk paruh kedua, Valencia coba mengancam gawang El Real lewat aksi Kevin Gameiro menit ke-51. Akan tetapi, bola hasil sepakan kaki kiri Gameiro masih mampu digagalkan Thibaut Courtois.

Saat waktu normal menyisakan tujuh menit lagi, Real Madrid berhasil menggandakan keunggulan. Bola hasil tendangan Lucas Vazquez yang memanfaatkan umpan dari Karim Benzema, melesat mulus masuk ke dalam gawang Los Che.

Sampai pertandingan berakhir, skor 2-0 untuk kemenangan Real Madrid tetap bertahan.(jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook