Presiden Uruguay Pakai Sendal saat Lantik Menteri

Internasional | Kamis, 02 Januari 2014 - 09:14 WIB

MONTEVIDEO (RP) - Presiden Uruguay, Jose Mujica tampil berbeda saat menghadiri acara pengambilan sumpah Menteri Keuangan baru, Mario Bergara, akhir pekan lalu.

Alih-alih mengenakan pakaian formil layaknya pemimpin negara lain, Mujica duduk di sebelah kiri Wakil Presidennya, Danilo Astori, dengan mengenakan celana tiga perempat dan sandal.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sontak pemandangan yang tidak biasa itu langsung membetot perhatian media massa. Salah satunya, harian Washington Post, Selasa (31/12).

Salah satu penulis artikelnya, Max Fisher, dia merasa tercengang dengan keberanian Mujica berpenampilan beda. Kendati dia tidak mengenakan pakaian formil, Mujica tetap dapat menjalankan roda pemerintahan.

Di bawah kepemimpinannya sejak 2010 silam, pemerintahan Uruguay kerap menuai pujian, salah satunya Majalah Economist. Majalah itu baru-baru ini menjuluki Uruguay sebagai Negara Terbaik 2013.

‘’Sederhana namun berani. Uruguay jelas negara kami yang terbaik. Lebih baik lagi pria yang saat ini berada di puncak kekuasaan, Presiden Jose Mujica,’’ tulis Economist seperti diberitakan Vivanews, kemarin.(int/fia)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook