PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau menyediakan 904 kursi untuk mahasiswa baru (maba) jalur seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) 2018.
Hal ini dikatakan oleh Kabag Akademik Rinayeni SSos kepada Riau Pos, Rabu (25/4). Rina menjelaskan, jalur masuk mahasiswa baru terdiri dari dua yakni jalur prestasi akademik dan tertulis.
Untuk jalur prestasi akademik SNMPTN UIN menerima 680 mahasiswa baru yang sudah diumumkan beberapa waktu lalu, sedangkan untuk jalur tertulis SBMPTN sebanyak 904 mahasiswa. ‘’Proses pendaftaran online saat ini, ujian akan berlangsung 8 Mei 2018,’’ujarnya.
Penerimaan mahasiswa baru jalur SBMPTN yang 904 kuota diterangkan Rina dibagi atas program studi yakni, Program Studi (Prodi) Ilmu Peternakan dan Teknik Industri masing masing 48 kursi, matematika, sistem informasi, teknik elektro dan teknik informatika masing masing sebanyak 42 kursi, pendidikan matematika dan ilmu pertanian atau argotekno masing masing 36 kursi, pendidikan kimia 24 kursi, akuntansi, ilmu administrasi negara, manajemen dan pendidikam ekonomi masing masing 60 kursi. Psikologi 68 kursi dan 140 kursi untuk program studi ilmu komunikasi. ‘’Komunikasi yang paling banyak menerima mahasiswa baru,’’ ujarnya.(cr4)