CIANJUR (RIAUPOS.CO) – Serikat Pekerja Kilang minyak Putri Tujuh (SP-KMPT) Pertamina RU2 salurkan donasi bantuan gempa Cianjur untuk pembangunan sarana pendidikan di Desa Rancagoong Kecamatan Cilaku Kabupaten Cianjur pada Senin dan Selasa (30-31/01).
Pengumpulan donasi diinisiasi SP-KMPT bersama PT Kilang Pertamina Internasional RU2 melibatkan Patrapala RU2, Agent of Change (AoC) RU2, dan Persatuan Wanita Patra (PWP) RU2 yang berhasil mengumpulkan donasi dari perusahaan dan pekerja sebesar 120 juta rupiah.
Melalui relawan SP-KMPT, Donasi disalurkan langsung untuk mensupport pembangunan sarana Pendidikan Diniyah Takmiliyah Al Hidayah yang merupakan fasilitas Pendidikan anak -anak terkena dampak gempa diakhir november 2022 lalu.
Riduan selaku Ketua SP-KMPT menyampaikan “Ucapan terima kasih untuk semua pihak yang terlibat, Gempa Cianjur menyebabkan rumah serta sarana fasilitas umum terkena dampak gempa. SP-KMPT terpanggil dan turut merasakan kesedihan yang sama dengan saudara kita di Cianjur, melalui program amal ini tentu akan membantu penyelesaian pembangunan sarana Pendidikan dan adik adik bisa belajar dengan baik dengan fasilitas yang layak.
Penyerahan bantuan donasi perusahaan dan pekerja ini diterima langsung oleh warga, tokoh masyarakat setempat, karang taruna dan pengurus Yayasan Al Hidayah. “Ucapan salam hormat kami kepada segenap Pekerja Pertamina RU2 atas kepedulian dan sumbangsihnya untuk membangun kembali sarana Pendidikan yang ada di desa kami”. Ucap Rahmat tokoh masyarakat di Desa Rancagoong
Penyerahan donasi pekerja pekerja RU2 juga bekerjasama dengan Serikat pekerja (SP) Balongan yang didampingi utusan relawan dari SP-KMPT, Patrapala dan AoC RU2. Semoga dengan bantuan ini membantu Cianjur untuk pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat.(ifr)