TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Wakil Bupati (Wabup) Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsuddin Uti menghadiri pelantikan Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Riau di Pekanbaru, kemarin.
Sejalan dengan ini juga dilantik dan dikukuhkan Pengurus Wilayah (PW) Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Provinsi Riau masa bakti 2023-2028. Saat itu Wabup, mengajak organisasi tersebut saling membahu membangun daerah.
‘’Pelantikan ini hendaknya menjadi modal dasar masyarakat yang menghargai kemajemukan, sesuai dengan kearifan budaya masyarakat kita,’’ ungkap Wabup.
Wabup yang juga Ketua Pengurus Wilayah (PW) Kerukunan Bubuhan Banjar (KBB) Riau mengatakan, keberadaan BPW KKSS dan IWSS ini merupakan khazanah yang patut disyukuri. Karena dapat menjadi salah satu pilar penopang pembangunan daerah.
‘’Apalagi KKSS dan IWSS ini memiliki pengurus dan anggota yang senantiasa menanamkan nilai-nilai kebersamaan dan persatuan yang kuat. Sehingga dapat menjadi modal besar dalam pembangunan daerah,’’ jelasnya.
Dia juga berpesan agar pengurus dan anggota organisasi ini senantiasa dapat merawat organisasi. Agar keberadaan organisasi semakin besar, solid serta berintegritas. Sehingga ke depan dapat menjadi organisasi yang selalu ikut berkontribusi dalam berbagai bidang pembangunan di Riau.(ind)