Polres Inhu Lakukan Penghijauan di DAS Indragiri

Indragiri Hulu | Kamis, 24 Agustus 2023 - 10:39 WIB

Polres Inhu Lakukan Penghijauan di DAS Indragiri
Kapolres Inhu AKBP Dody Wirawijaya SIK menanam pohon di pinggir DAS Indragiri, Rabu (23/8/2023). Kegiatan ini merupakan penanaman pohon serentak seluruh Indonesia yang ditaja Kapolri. (POLRES INHU UNTUK RIAUPOS)

BAGIKAN



BACA JUGA


RENGAT (RIAPOS.CO) - Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) menggelar penanaman pohon serentak seluruh Indonesia yang ditaja Polri, Rabu (23/8). Di mana kegiatan ini dicanangkan oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Untuk Polres Inhu, penanaman pohon serentak dilaksanakan di Daerah Aliran Sungai (DAS) Indragiri tepatnya di Dusun Teluk Erong, Kelurahan Kampung Dagang, Kecamatan Rengat. Penanaman pohon ini dipimpin langsung oleh Kapolres Inhu AKBP Dody Wirawijaya SIK.


Kapolres Inhu, pada kesempatan itu mengatakan bahwa, tanaman produksi dan tanaman penghijauan yang ditanam saat ini memiliki aneka manfaat dan memiliki peran yang sangat krusial berkelanjutan. Bahkan penghijauan ini akan berdampak kepada bagi lingkungan, khususnya disepanjang DAS Indragiri.

“Kegiatan ini bermanfaat untuk mengurangi abrasi sungai dan menjaga ekosistem yang berada di DAS serta dampak positif lainnya,” kata Kapolres. Secara topografi wilayah Kabupaten Inhu, khususnya Kota Rengat dilalui oleh Sungai Indragiri.(kas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook