Sekolah Diliburkan Lagi jika Besok Asap Masih Pekat

Indragiri Hulu | Senin, 16 September 2019 - 18:37 WIB

Sekolah Diliburkan Lagi jika Besok Asap Masih Pekat
Siswa SMKN 1 Rengat memakai masker saat proses belajar mengajar, Senin (16/9/2019). (KASMEDI/RIAUPOS.CO)

RENGAT(RIAUPOS.CO) - Senin (16/9) ini, sekolah di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) tidak lagi meliburkan siswanya, walau kabut asap masih menyelimuti daerah tersebut, walau tidak setebal hari-hari sebelumnya.

Sementara sejak Rabu (11/9) hingga Sabtu (14/9) sesuai surat edaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Inhu sekolah diliburkan. "Karena hari ini kabut sudah mulai menipis, makanya anak-anak mulai sekolah," ujar Plt Kepala Disdikbud Kabupaten Inhu Kamaruzaman SSos Msi, Senin (16/9).

Namun, jika kabut asap sewaktu-waktu menjadi tebal, pihak sekolah boleh memulangkan siswa lebih awal. Bahkan, jika pada hari berikutnya tetap masih tebal, pihak sekolah boleh meliburkan siswanya.

Hal ini juga sesuai dengan surat edaran yang sudah disampaikan kepada masing-masing sekolah. "Pihak sekolah dapat mengambil kebijakan, jika situasi kabut asap semakin tebal,"tambahnya.

Situasi pada Senin (16/9) siang berubah, yakni kabut asap semakin tebal. "Ketika kabut asap tebal, pihak sekolah boleh meliburkan siswanya pada Selasa (17/9)," terangnya.

Ditempat terpisah, Humas SMKN 1 Rengat Rahmadi Spd ketika dikonfirmasi nengatakan bahwa, pada Senin (16/9) masuk perdana pasca libur tiga hari akibat kabut asap, pihaknya tidak menggelar upacara seperti biasa. "Akibat kabut asap masih ada, makanya upacara bendera ditiadakan," ucapnya.

Saat proses belajar mengajar di dalam ruangan, para siswa dianjurkan menggunakan masker. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi dampak kabut asap terhadap siswa.

 

"Kalau melihat kabut asap pada siang ini (Senin 16/9), bisa saja proses belajar kembali diliburkan pada Selasa (17/9) besok," kata Rahmadi.

 

 
Laporan Kasmedi, Rengat
Editor: Deslina

 


PAKAI MASKER - Siswa SMKN 1 Rengat me makai masker saat belajar mengajar, Senin (16/9/2019)
 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook