RENGAT (RIAUPOS.CO) - DPD Ikatan Langkah Dansa Indonesia (ILDI) Provinsi Riau sosialisasi line dance bersama masyarakat Indragiri Hulu (Inhu), Sabtu (14/5/2022). Kegiatan ini disambut antusias oleh ratusan warga Inhu yang tergabung dari berbagai organisasi wanita.
Bahkan, kegiatan yang dipusatkan di Gedung Graha Wanita Rengat itu berlangsung dari pagi hingga sore.
"Ini upaya promosi ILDI dan promosi senam pesona kepada masyarakat dan hari ini dilaksanakan Rengat," ujar Ketua DPD ILDI Provinsi Riau, Hj Ernany Rahayu SH.
Menurutnya, sosialisasi kali ini juga dalam rangka untuk pembentukan ILDI di tingkat kabupaten. Karena, setelah satu tahun ILDI Riau dilantik, DPD ILDI Riau baru melantik kepengurusan DPC ILDI Kabupaten Kampar.
Untuk itu, harapnya, setelah sosialisasi ini hendaknya kepengurusan ILDI di Kabupaten Inhu juga terbentuk dan segera dilantik.
"Agar senam kreasi ini berkembang tentunya harus ada kepengurusan di setiap tingkatan," ungkapnya.
Masih katanya, ILDI dinilai penting. Karena salah satu pilihan senam olah fisik atau yang dikenal langkah dance. Bahkan melalui senam ini akan dapat meningkatkan imun tubuh, meningkatkan daya ingat atau mengurangi kepikunan.
Kemudian Ketua ILDI Riau mengklaim, senam ini lagi booming di tengah-tengah masyarakat. Karena, gerakannya mudah dan diiringi dengan lagu daerah.
"Semoga kepengurusan ILDI di Kabupaten Inhu segera terbentuk," harapnya.
Dalam pada itu, Ketua BKMT Kabupaten Inhu Hj Juariah Soegianto ketika dikonfirmasi di sela-sela pelaksanaan kegiatan mengatakan bahwa, pihaknya menyambut baik keberadaan ILDI.
"Dalam sosialisasi ini diikuti ratusan wanita yang tergabung dalam berbagai organisasi," ucapnya.
Pembentukan ILDI di Kabupaten Inhu, sambungnya, sebagai upaya menjadikan kelompok wanita dari berbagai latar belakang untuk tetap sehat sambil menjalin hubungan silaturahmi.
"Selama dua tahun kegiatan wanita vakum akibat pandemi Covid-19. Saat ini dimulai dengan sosialisasi ILDI," terangnya.
Laporan: Kasmedi (Rengat)
Editor: Edwar Yaman